Suara.com - Pundi-pundi medali emas Indonesia kembali bertambah di SEA Games Vietnam, termasuk dari cabang olahraga boling nomor ganda putra melalui pasangan Ryan Leonard Lalisang dan Hardy Ramhadian.
Tampil Ha Noi Royal City, Selasa (17/5/2022), Ryan dan Hardy menjadi yang terbaik setelah membukukan total skor 2.642.
Sejak awal keduanya bermain apik. Pada gim pertama Ryan mencetak skor 227, sementara Hardy menjatuhkan 232 pin. Pada gim kedua permainan keduanya sempat turun, Ryan mencetak 186 dan Hardy 190.
Kemudian, pada gim ketiga, mereka kembali tampil ciamik dengan masing-masing mengumpulkan 203 untuk Ryan dan 256 diciptakan Hardy.
Pada gim keempat, skor Ryan turun di angka 191 dan Hardy dengan 222. Kemudian Ryan menunjukkan performa baik dengan membukukan skor 256 dan keenam 217. Sementara Hardy pada dua gim terakhir masing-masing mencetak 227 dan 235.
Secara keseluruhan, Ryan mencetak 1.280 dan Hardy 1.362. Dengan hasil tersebut, mereka berhak atas medali emas dengan total skor 2.642.
Mereka mengalahkan dua wakil Singapura yang membawa pulang perak dan perunggu. Timothy Tham Fu Rong/Muhd Jaris Goh mencetak 2.592, sementara Darren Ong Weis Sion/Cheah Ray Han dengan 2.551.
Adapun wakil Indonesia lainnya Yeri Ramadona/Diwan Rizaldy Syahril finis di urutan keenam dengan total 2.489.
Atas prestasi tersebut, Ketua Umum (Ketum) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Letjen TNI Purn Marciano Norman yang melihat langsung laga yang berlangsung sengit itu langsung memberikan apresiasi yang tinggi.
“Selamat kepada para Patriot Olahraga cabang olahraga boling, Ryan Leonard Lalisang dan Hardy Rachmadian yang telah meraih prestasi membanggakan untuk Indonesia. Terima kasih atas kerja keras para atlet, pelatih, ofisial dan Ketum Pengurus Besar Persatuan Boling Indonesia (PB.PBI) Bapak Jerry Sambuaga beserta jajaran," katanya.
Dengan tambahan emas tersebut, boling Indonesia telah menyumbang satu emas dan perunggu. Sebelumnya Ryan Leonard Lalisang pada nomor tunggal putra membuka kran medali setelah pada perlombaan hari pertama, kemarin, finis di peringkat ketiga dengan 1.221.
Ryan Leonard kalah dari wakil Filipina yang pulang dengan emas usai membukukan skor 1.292. Sementara perak diraih peboling Thailand dengan 1.286.
[Antara]
Tag
Berita Terkait
-
Target Medali Perak SEA Games dan Inkonsistensi yang Melanda Sepak Bola Nasional
-
Timnas Malaysia U-22 Andalkan Striker Keturunan Skotlandia di SEA Games 2025
-
Vietnam Diperkuat Eks Gelandang Timnas Bulgaria U-21 di SEA Games 2025
-
Daftar Pemain Timnas Thailand U-22 untuk SEA Games 2025 Jadi Sorotan, Kabar Baik untuk Indonesia
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji