Suara.com - Pembalap tim HRC, Marc Marquez, berbicara tentang keputusannya untuk meninggalkan Honda yang telah menjadi rumahnya dalam 11 tahun terakhir. Dia mengakui keputusan hengkang adalah salah satu yang tersulit dalam kariernya.
“Ini adalah keputusan yang sangat sulit, keputusan terberat dalam karier saya karena memutuskan 11 tahun hubungan dengan Honda, memutuskan hubungan yang sangat sukses sangatlah sulit,” kata Marquez, dikutip dari keterangan MotoGP, Jumat.
“Minggu lalu sangat sulit secara emosional karena semua staf, teman, dan saya, adalah sebuah keluarga ada di dalam kotak (garasi) itu,” ujarnya menambahkan.
Lebih lanjut, Marquez menjelaskan bahwa keputusannya untuk pindah dari Honda ke Gresini Racing adalah upayanya untuk "keluar dari zona nyaman."
Ia ingin bangkit dari keterpurukan dan bisa kembali menikmati balapan. Menurutnya, jika ia tidak menikmati balapan lagi, maka tidak ada gunanya melanjutkan karirnya.
“Target saya adalah mencoba untuk menikmatinya lagi. Jadi karena alasan itu, saya memilih tim Gresini karena ini adalah keluarga besar. Mereka memiliki motor terbaik di grid dan adik saya juga ada di sana,” jelas Marc Marquez.
Meskipun demikian, Marquez tidak mengelak bahwa keputusannya ini akan penuh tantangan. Baginya dan tim Gresini, ini akan menjadi sebuah perubahan besar di semua aspek. Namun, yang ia cari adalah kembali menikmati balapan dan tersenyum di balik helm.
“Mereka telah mencapai hasil yang sangat baik bersama Alex dan dengan Enea Bastianini di masa lalu. Tapi itulah yang saya katakan, ini akan menjadi perubahan besar dalam setiap aspek dan apa yang saya cari adalah menikmatinya, dan tersenyum di balik helm,” jelas Marquez.
Marc Marquez menjelaskan bahwa ia telah melakukan banyak pembicaraan dengan Honda sebelum akhirnya memutuskan untuk bergabung dengan tim Gresini pada tahun 2024.
Baca Juga: Marco Bezzecchi Tetap Berangkat ke MotoGP Mandalika Meski Masih Cedera
“Jika saya ingin menjaga diri dan karier saya, saya perlu menemukan tantangan baru dan tantangan baru serta tempat terbaik adalah tim Gresini pada tahun 2024,” kata Marquez, demikian Antara.
Berita Terkait
-
MotoGP Mandalika 2023: Duo Rider Aprilia Dominan di Sesi Latihan
-
Marc Marquez Gabung Gresini Racing untuk MotoGP 2024, Tandem Bersama Sang Adik
-
MotoGP Mandalika 2023: Pembalap Akui Kualitas Sirkuit, Marshal 100 Persen Warga Lokal
-
Pebalap MotoGP Akui Kualitas Sirkuit Mandalika Saat Ini Lebih Baik Ketimbang Musim Lalu
-
LCR Honda Menanti Keajaiban Alex Rins dalam Hadapi Sisa Musim MotoGP 2023
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP