Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika menyatakan akses untuk registrasi International Mobile Equipment Identity (IMEI) perangkat mobile telah kembali pulih setelah sempat terganggu akibat kebakaran di lokasi pusat data beberapa hari lalu.
"Saat ini sistem CEIR untuk prosedur identifikasi IMEI telah berfungsi normal kembali," kata juru bicara Kominfo, Dedy Permadi, Minggu (5/12/2021).
Menurut Kominfo, pukul 02.30 hari ini, seluruh mesin virtual dan aplikasi pada Central Equipment Identity Register (CEIR) kembali beroperasi. Trafik pemeriksaan IMEI dari Equipment Identity Register (EIR) operator seluler bisa masuk ke CEIR sekitar pukul 02.45 dini hari tadi.
Kominfo mengadakan verifikasi akhir pada pukul 12.30 WIB, aplikasi CEIR baik untuk trafik Cek IMEI dari EIR Operator maupun penyaluran data pada Kementerian Perindustrian, Kementerian Kominfo, dan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai sudah bisa berjalan normal.
Kominfo pada Jumat (3/12/2021) mengumumkan registrasi IMEI terganggu karena kebakaran di Gedung Cyber 1, Jakarta Selatan, pada hari sebelumnya. Kebakaran menyebabkan gangguan pada pusat data atau server yang mengelola CEIR.
Pada hari itu, pusat data CEIR sudah mendapat pasokan listrik. Tim Kominfo memeriksa kondisi awal untuk mengetahui kondisi server setelah pemadaman listrik mendadak karena kebakaran.
Sabtu (4/12/2021) aliran listrik dan koneksi internet untuk semua operator sudah bisa tersambung. Terdapat satu pusat data yang masih mengalami gangguan sehingga perlu ada penggantian perangkat. Aplikasi CEIR kembali dioperasikan pada hari itu, pukul 22.00.
Kebakaran di Gedung Cyber 1 diduga dipicu arus pendek. Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan beberapa waktu lalu mengecek panel kabel yang diduga menjadi pemicu kebakaran. Percikan api muncul di lantai dua gedung tersebut, di dalam ruangan server sekitar pukul 12.00.
Kebakaran tersebut memakan korban jiwa, SF, yang meninggal di tempat, dan MRK yang sempat dilarikan ke rumah sakit, namun tidak tertolong. [Antara]
Baca Juga: Tegas, APJII Jamin Pusat Data di Gedung Cyber 1 Jakarta Aman Pasca Kebakaran
Berita Terkait
-
7 Hal yang Perlu Diperhatikan sebelum Membeli HP Bekas, Jangan Salah Pilih!
-
Isu Jual Beli Hp Wajib Balik Nama, Kemkomdigi Sebut Daftar IMEI Tidak Wajib
-
Viral Kuota Internet 50 GB Gratis Jelang Hari Kemerdekaan, Begini Penjelasan Resminya
-
Nirwala Dwi Heryanto: Orang yang Jatuh Cinta Paling Mudah Kena Penipuan Mengatasnamakan Bea Cukai
-
Wamen Nezar Patria Sebut Pentingnya Digitalisasi buat Pengembangan Wilayah, Kenapa?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan