Suara.com - PT Bank Panin Syariah Tbk membukukan laba Rp55,79 miliar. Jumlah ini menurun dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya mencapai Rp60,92 miliar.
"Laba tersebut terutama berasal dari pembiayaan yang hingga triwulan III 2015 mencapai Rp5,55 triliun, meningkat 29,3 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2014," kata Direktur Utama Panin Syariah, Deny Hendrawati, saat jumpa pers di Jakarta, Kamis (3/12/2015).
Hingga triwulan IIII-2015, total aset Panin Syariah juga tumbuh dari Rp5,26 triliun pada September tahun lalu menjadi Rp7,07 triliun.
Sedangkan dana pihak ketiga (DPK) perseroan mencapai Rp5,78 triliun, tumbuh 51 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya Rp3,84 triliun.
Dari sisi ekuitas Panin Syariah saat ini mencapai Rp1,1 triliun, dengan rasio kecukupan modal (CAR) 21,44 persen.
Tingkat rasio pembiayaan bermasalah (NPF) Panin Syariah sendiri mengalami peningkatan dari 0,81 persen pada September tahun lalu menjadi 1,76 persen.
"Dengan semakin bertambah pembiayaan dan juga ada nasabah komersial itu, berdampak kepada NPF kami, namun masih bisa kami jaga dengan baik. Kami targetkan harus tetap di bawah dua persen," ujar Deny lagi.
Deny menambahkan, untuk menjangkau nasabah yang lebih luas, pihaknya merencanakan akan terus memperluas jaringan pelayanan terutama melalui Layanan Syariah Bank (LSB) dengan perusahaan induk Panin Bank yang kini memiliki 565 kantor cabang, serta melalui Program Lakupandai. (Antara)
Berita Terkait
-
DBS Group Dikabarkan Bakal Caplok Panin Bank
-
Diduga Kesalahan Teknis saat Pengelasan, Ruang Induk Mesin Pendingin Udara Bank Panin Jakpus Terbakar
-
Bank Panin Dubai Syariah Gandeng PP Muhammadiyah, 'Mobil Kemanusiaan' Jadi Langkah Awal
-
PDBS dan Muhammadiyah Perkuat Kerja Sama Produk dan Layanan Perbankan Syariah
-
Mengenal Laku Pandai Besutan Bank BRI
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Aturan Asuransi Kesehatan Dibuat, OJK Tetapkan Aturan Co-Payment Jadi 5 Persen
-
Awal Pekan, Rupiah Dibuka Suram ke Level Rp16.839 per Dolar AS
-
Emas Antam Melesat ke Harga Tertinggi, Hari Ini Tembus Rp 2.631.000 per Gram
-
IHSG Pecah Rekor Lagi di Senin Pagi, Tembus Level 8.991
-
Survei Bank Indonesia Laporkan Keyakinan Konsumen Alami Penurunan, Ini Faktornya
-
Indonesia-Pakistan Targetkan Negosiasi CEPA, Dari Minyak Sawit hingga Tenaga Medis
-
Geser Erick Thohir, Rosan Roeslani Jadi Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah
-
Pengusaha Minta Pemerintah Beri Ruang Proyek Infrastruktur untuk UMKM Konstruksi
-
Rekomendasi Saham-saham yang Patut Dicermati Senin 12 Januari 2026
-
FAO: 43,5% Masyarakat Indonesia Tidak Mampu Beli Makanan Bergizi, Negara Intervensi Lewat MBG