Suara.com - Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT), Herry Trisaputra Zuna mengklaim, hingga 27 Oktober 2017, sebesar 92 persen pengguna jalan tol sudah menggunakan uang elektronik atau e-Money.
"Jadi untuk nasional tinggal 8 persen. Ini tinggal dua hari, jadi 8 persen itu kita harapkan semua akan menggunakan uang elektronik," kata Herry di Galeri Nasional, Jakarta Pusat, Senin (30/10/2017).
Sementara itu, untuk wilayah Jabodetabek, menurutnya sudah mencapai 95 persen pengguna jalan tol yang menggunakan e-money. Sedangkan untuk wilayah Jawa yang non-Jabodetabek mencapai 88 persen, sedangkan di luar Jawa mencapai 77 persen.
Seperti diketahui, penerapan program wajib transaksi nontunai di semua jalan tol hanya menyisakan waktu satu hari lagi. Masyarakat tak lagi bisa bayar tunai di gardu tol mulai 31 Oktober 2017.
Herry mengatakan, saat ini ada empat ruas jalan tol yang sudah menerapkan 100 persen transaksi nontunai. Ruas jalan tol tersebut antara lain adalah Bogor Ringroad, JORR W1, Surabaya-Gresik, serta Bali Mandara.
Herry mengungkapkan, penetrasi terbesar terjadi di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi yang mencapai 92 persen. Sedangkan penetrasi di luar Jabodetabek mencapai 79 persen, dan di luar Pulau Jawa 74 persen.
"Memang kalau di daerah persentasenya masih kecil, tapi akan kami genjot terus agar mengalami kenaikan," katanya.
Secara peralatan, kata Herry, program transaksi nontunai didukung dengan gardu tol nontunai sebanyak 70 persen. Adapun sisanya menggunakan gardu tol hybrid yang bisa melayani transaksi tunai dan nontunai.
Herry menuturkan bahwa pemerintah dan Bank Indonesia akan terus meningkatkan evaluasi hingga program ini diterapkan. Fasilitas isi ulang dan penyediaan kartu elektronik menjadi salah satu perhatian dari pemerintah, agar dapat memberikan pelayanan yang terbaik ke masyarakat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Jumlah Investor Ritel BUMI Melejit saat Chengdong Lepas Miliaran Lembar Saham
-
Bisnis Darma Mangkuluhur, Cucu Soeharto Punya Saham Melimpah dan Gurita Usaha
-
24 Pinjol Terjerat Kredit Macet
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Menteri Bahlil Mau Swasembada BBM Lewat RDMP Kilang Balikpapan
-
Cek Harga Kurs Dolar AS di Mandiri, BNI, BRI dan BCA Hari Ini
-
Daftar Saham Potensi Indeks MSCI Februari 2026, Ada BUMI Sampai BUVA
-
Menuju Swasembada, YSPN Salurkan Empat Ton Beras ke Bali
-
Harga Minyak Dunia Terguncang: Geopolitik AS, Iran dan Venezuela Jadi Penentu