Suara.com - Sebanyak 1.200 anggota Real Estate Indonesia (REI) dari 34 provinsi memenuhi halaman rumah dinas Gubernur Kepulauan Babel untuk menyampaikan komitmen menyinergikan properti dan pariwisata guna mendorong pertumbuhan ekonomi di daerah itu.
"Dalam rangka memperingati HUT ke-46 REI kita berkumpul di Babel untuk mengajak para pengembang dan pemerintah daerah menyinergikan properti dan pariwisata," kata Ketua DPD REI Kepulauan Babel, Thomas Jusman pada "welcome dinner" HUT ke-46 REI di Pangkalpinang,Bangka Belitung, Kamis (12/4/2018).
Ia mengatakan, REI selalu siap bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mendorong penyediaan rumah rakyat dan mendorong pariwisata baru di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Pada peringatan HUT ke-46 REI membangun dan membedah 46 unit rumah rakyat miskin sekaligus membagikan sertifikat tanah gratis sebagai wujud kehadiran REI sebagai insan sosial untuk masyarakat di daerah.
"Kita mendorong percepatan pembangunan rumah rakyat dan mendorong kemajuan pariwisata melalui Kawasan Ekonomi Kreatif (KEK) Tanjung Kelayang dan Pan Semujur," ujarnya.
Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman Djohan mengatakan berkumpulnya semua anggota dan pengurus REI di Babel memberi dampak positif untuk kemajuan properti dan pariwisata di daerah itu.
"Kami selalu membuat kebijakan untuk memajukan pariwisata yang ada hubungannya dengan properti," ujarnya.
Pada kesempatan itu pemerintah daerah juga mengajak anggota REI berinvestasi di Babel, karena daerah itu termasuk dalam sepuluh destinasi wisata unggulan yang ditetapkan pemerintah pusat.
"Kita akan memudahkan semua perizinan jika REI berinvestasi di sini. Di usia ke-46 tahun ini REI dapat menjadi garda terdepan sebagai rumah rakyat dan terdepan di bisnis properti," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
-
Gen Z Bisa Miliki Rumah, Hunian Terjangkau Ini Jadi Alternatif di Tengah Harga Melambung
-
Bali Dituding Sepi, Begini Data Pelancong Asing di RI
-
Profil Samuel Ardi Kristanto, Pengusaha Usir Nenek Elina yang Kini Ditangkap Polisi
-
Pasca Akusisi, Emiten Properti Milik Pengusahan Indonesia Ini Bagikan Dividen
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
PEP dan PHE Catatkan Produksi Minyak Naik 6,6% Sepanjang 2025
-
Gelontorkan Rp 335 Triliun, Pemerintah Jamin Program MBG Tak Terkendala Anggaran
-
RI Gandeng China Kembangkan Energi Terbarukan dan Pembangkit Listrik dari Gas
-
Bahlil: Ada Oknum Tekan Lewat Medsos Agar Pemerintah Beri Kuota Impor ke SPBU Swasta
-
Fokus dari Hulu, Kementerian PU Bangun Puluhan Sabo Dam di Aceh
-
Stok BBM Wilayah Timur RI Terjamin Usai RDMP Balikpapan Terintegrasi TBBM Tanjung Batu
-
Produksi Minyak RDMP Balikpapan Tetap Jalan Setelah Dapat Pasokan Gas dari Pipa Senipah
-
Saham-saham Komoditas Jadi Penyelamat, IHSG Kembali ke Level 8.948
-
Pemerintah Siapkan Insentif Lebaran 2026, Ada Diskon Tiket Pesawat
-
Airlangga Klaim Indonesia Resmi Swasembada Solar, Tak Perlu Impor Lagi