Suara.com - Penyanyi Shakira terjerat kasus penggelapan pajak di Spanyol, yang juga sempat menjerat pesepakbola Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Jaksa Spanyol telah menuntut Shakira dengan tuduhan penggelapan pajak. Penyanyi asal Kolombia itu diduga telah lalai membayar pajak sebesar 16,3 juta dolar AS atau setara dengan Rp 237,5 miliar.
Dilansir Reuters, tuntutan itu diajukan di Catalonia, tempat tinggal Shakira bersama pasangannya, pesepakbola dari Barcelona, Gerard Pique. Shakira dituduh tidak membayar pajak atas penghasilan yang ia peroleh dari 2012-2014.
Sementara itu, The Guardian menulis bahwa jaksa menyebut Shakira tinggal di ibukota Catalan antara tahun 2012 dan 2014, dan seharusnya membayar pajak atas penghasilannya di seluruh dunia selama bertahun-tahun tinggal di Spanyol.
Mereka berpendapat, Shakira tinggal di Spanyol dalam waktu lama dan hanya sesekali bepergian ke luar negeri untuk waktu yang singkat.
Namun dalam sebuah pernyataan, perwakilan Shakira mengatakan bahwa sang penyanyi tidak lagi tinggal di Spanyol sejak 2015. Menurut mereka, Shakira telah memenuhi semua kewajiban pajaknya pada pihak berwenang Spanyol.
Hakim akan segera memutuskan, apakah bukti-bukti yang ada cukup untuk menjebloskan Shakira ke penjara.
Berita Terkait
-
Nunggak Pajak Rp 1,9 Miliar, Pemkot Jaktim Tak akan Berikan Keringanan TMII
-
Pajak TMII Tak Kunjung Dibayar, Wali Kota Jaktim akan Lapor KPK
-
Dipuji, Janji Hapus Pajak Motor dari PKS Berpihak ke Rakyat Kecil
-
Digugat Cerai Gisel, Gading Marten Malah di Sini, Ngumpet?
-
Prabowo Sebut Pengelolaan Pajak Era Soeharto Lebih Baik
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ekonomi RI Tumbuh 5,04 Persen, Menko Airlangga: Jauh Lebih Baik!
-
Citibank Pastikan Kinerja Keuangan di Kuartal III 2025 Tetap Solid
-
Alasan Indonesia Belum Jadi Raja Batu Bara Asia, Padahal Pasokan dan Ekspor Tinggi
-
APINDO: Isu Utama Bukan hanya UMP Tapi Penciptaan Lapangan Kerja Formal
-
Rupiah Merana! Dihantam Dolar AS dan Ketidakpastian The Fed
-
Rencana Kenaikan UMP, APINDO: Harus Berkeadilan!
-
Waduh, Vietnam Jadi Pesaing Berat Indonesia untuk Dapatkan Calon Investor
-
Cara Dapat BLT Kesra Rp900 Ribu: Syarat, Penerima, Cara Daftar dan Jadwal Cair
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Jamin Keaslian Data! Peruri Dorong Hilirisasi Ijazah Digital