Suara.com - Salah satu warga Bogor, Lis (63) rela menyempatkan diri jauh-jauh ke Kelapa Gading untuk mengikuti uji coba publik kereta Lintas Rel Terpadu atau LRT Jakarta. Dia berharap LRT jalur Cibubur - Cawang juga segera selesai dibangun.
Lis menilai, pelayanan dan fasilitas baik di stasiun maupun di dalam gerbong kereta LRT pada hari pertama uji coba publik ini sudah maksimal.
"Ya kita harus pelihara, kita bantu, agar semua rapi terus, jangan dicoret-coret lagi, kayak kereta api yang dulu," kata Lis kepada Suara.com, Selasa (11/6/2019).
Namun ia meminta LRT menambah jumlah gerbong dan rute agar bisa semakin banyak mengangkut penumpang dan menjangkau seluruh wilayah di Jabodetabek.
"Masih kurang ya, lebih banyak lebih baik dong, supaya keangkut semuanya, ya pasti sampai Bogor kalau bisa, ibu juga ada rumah di sentul, jadi enggak pakai mobil lagi," harapnya.
Bahkan ia mengaku akan menjual mobilnya jika transportasi umum makin baik di Jabodetabek.
"Tadi saya bilang sama cucu, ah nanti kalau oma sudah tua mau oma jual saja mobil, mau naik kereta saja," ungkap Lis.
Seperti diketahui, PT LRT Jakarta mulai hari ini memulai uji coba publik dengan rute Kelapa Gading - Velodrome melewati 5 stasiun mulai dari Stasiun Boulevard Utara, Boulevard Selatan, Pulomas, Equestrian, dan Velodrome Rawamangun. Praktis, hanya Stasiun Pegangsaan Dua yang belum dioperasikan selama uji publik ini.
Bagi calon penumpang bisa mencoba kereta Lintas Rel Terpadu rute Kelapa Gading-Velodrome dengan jarak tempuh 5,8 km dengan mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui website bit.ly/UjiPublikLRTJ.
Baca Juga: Kuota Penuh, 5.000 Orang Ikut Uji Publik LRT Jakarta Hari Ini
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Fokus dari Hulu, Kementerian PU Bangun Puluhan Sabo Dam di Aceh
-
Stok BBM Wilayah Timur RI Terjamin Usai RDMP Balikpapan Terintegrasi TBBM Tanjung Batu
-
Produksi Minyak RDMP Balikpapan Tetap Jalan Setelah Dapat Pasokan Gas dari Pipa Senipah
-
Saham-saham Komoditas Jadi Penyelamat, IHSG Kembali ke Level 8.948
-
Pemerintah Siapkan Insentif Lebaran 2026, Ada Diskon Tiket Pesawat
-
Airlangga Klaim Indonesia Resmi Swasembada Solar, Tak Perlu Impor Lagi
-
Jurus Purbaya Ciptakan Indonesia Emas 2045 lewat Ekonomi
-
Rupiah Masih Keok Lawan Dolar AS, Ditutup di Level Rp 16.876
-
Fenomena Kelebihan Bayar Pajak Membengkak
-
Tugas Sri Mulyani Usai Dapat Jabatan dari Bill Gates