Suara.com - Dalam rangka mendorong aksesibilitas masyarakat terhadap pemanfaatan fasilitas yang dimiliki industri keuangan nasional, bank bjb bersama sejumlah lembaga lintas sektor saling berkolaborasi dalam mensosialisasikan Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) yang diselenggarakan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Provinsi Jawa Barat dan World Bank di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Pegagan Kidul, Kecamatan Kapetakan, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat, Rabu (18/12/2019).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan Bagian Kemitraan dan Pengembangan Ekonomi dan Keuangan Daerah Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional II Jawa Barat Arum Puspandari dan Eka Krida,Kepala Subbagian Administrasi OJK Cirebon Cindy Fortuna didampingi Bachtiar Rozak, Perwakilan World Bank Martha Safitri, CEO Regional III bank bjb Nunung Suhartini, Manajer Konsumer bank bjb Kantor Cabang Sumber Muhammad Ridwan, Group Head Business Support Divisi Dana & Jasa Konsumer Bank BJB Rachmat Romilda serta jajaran Pengurus Desa Pegagan Kidul. Sosialisasi yang merupakan bagian dari rangkaian kampanye inklusi keuangan ini melibatkan Kepala SDN 1 Pegagan Kidul Inayah, ratusan pelajar, guru-guru, dan tenaga pendidik lainnya. Selain di SDN 1 Pegagan Kidul.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary Bank BJB M. As'adi Budiman menuturkan sosialisasi ini merupakan salah satu bentuk dukungan nyata perseroan dalam menyokong kesuksesan program Program One Student One Account. Dengan program ini, diharapkan para pelajar memiliki rekening Tabungan Simpanan Pelajar sebagai sarana untuk melatih kebiasaan menabung sejak dini.
"Bank BJB senantiasa menjadi mitra kolaborasi pemerintah yang menghendaki penetrasi literasi dan inklusi keuangan kepada masyarakat, khususnya pelajar sebagai calon generasi penerus bangsa di masa depan. Kami percaya, apa yang terjadi pada generasi hari ini akan menentukan wajah masa depan Indonesia di masa depan. Untuk itu, Bank BJB lewat berbagai programnya senantiasa memberi dorongan kepada anak-anak bangsa dalam menumbuhkan karakter diri dan mental yang tangguh," kata As'adi.
Tujuan dari acara ini adalah untuk membentuk generasi anak bangsa yang gemar menabung, cerdas, terampil, cinta tanah air, daerahnya dan menghargai keberagaman, mandiri, mampu beradaptasi dengan lingkungannya, berwawasan luas dan berbudi pekerti luhur. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka diperlukan adanya kerja sama dan keterlibatan antar satuan pendidikan, keluarga dan masyarakat.
Selain dilakukannya sosialisasi dan edukasi akan pentingnya menabung sejak dini, juga dilakukan penyerahan secara simbolis piagam kerja sama kepada pihak sekolah SDN 1 Pegagan Kidul dalam mendukung dan mensukseskan Program One Student One Account. Program OSOA ini bertujuan untuk mendorong kepemilikan rekening tabungan oleh seluruh pelajar Indonesia secara efektif.
Tag
Berita Terkait
-
Bank BJB Siap Sukseskan Program Rumah Sejahtera 2020
-
Tingkatkan Sinergi, Bank BJB Sepakat Kerja Sama dengan Koperasi Nusantara
-
Bank BJB Raih Penghargaan CNBC Indonesia Award 2019
-
Bank BJB Raih Penghargaan Best Financial Performance Bank
-
Bank BJB Raih Penghargaan Asia Sustainability Reporting Rating 2019
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!
-
ANTM Gelontorkan Rp245,76 Miliar untuk Perkuat Cadangan Emas, Nikel dan Bauksit
-
AMMN Alokasikan USD 3,03 Juta untuk Eksplorasi Sumbawa, Ini Mekanismenya
-
Harga Emas Akhir Pekan Stabil, Pegadaian Sediakan Berbagai Variasi Ukuran