Suara.com - Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR), telah melakukan serah terima kunci 36 unit rumah kepada Dinas Lingkungan Hidup Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kecamatan Batang Gasan, Padang Pariaman, Sumatera Barat. Rumah khusus tersebut dibangun untuk para nelayan Indonesia, dengan anggaran sekitar Rp 4,6 miliar.
“Kami telah menyelesaikan pembangunan dan melakukan serah terima kunci rumah khusus kepada Dinas Lingkungan Hidup Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan, Kabupaten Padang Pariaman sebanyak 18 kopel, atau 36 unit rumah di Kecamatan Batang Gasan, Padang Pariaman,” ujar Kepala Satuan Kerja Non Vertikal Tertentu (SNVT) Penyediaan Perumahan Sumbar, Nursal, beberapa waktu lalu.
Rumah khusus yang dibangun dengan anggaran sekitar Rp 4,6 miliar tersebut telah dilengkapi dengan fasilitas pendukung, seperti jalan lingkungan, drainase, listrik dan air bersih.
Nursal menjelaskan, bantuan rumah khusus tersebut diperuntukkan bagi nelayan yang ada di daerah tersebut. Fasilitas yang dibangun oleh KemenPUPR ini bertipe 28 dan sudah siap huni.
"Rumah khusus nelayan tersebut telah dilengkapi dengan jalan lingkungan, saluran drainase, listrik dan air bersih. Kami berharap, dengan menempati rumah yang layak, maka kesejahteraan para nelayan di Padang Pariaman bisa meningkat,” katanya.
Berdasarkan data SNVT, pembangunan 36 unit rumah khusus tersebut dilaksanakan oleh kontraktor pelaksana, PT Sumber Alam Sejahtera.
Berita Terkait
-
Kementerian PUPR Targetkan Badan Pengelola Tapera Bakal Beroperasi 2021
-
Menteri PUPR : Pembangunan RS Covid-19 di Kemayoran harus Jaga Kualitas
-
Kasus Suap Proyek Kemen PUPR, KPK Periksa Wagub Lampung Chusnunia
-
PUPR Bangun Rusun dan Rusus bagi Petugas Lapas di Nusakambangan
-
Hari Perumahan Rakyat, Kementerian PUPR Ziarah ke Makam Bung Hatta
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Inflasi Tinggi Mengancam di Awal 2026, Apa Dampaknya?
-
Nama-nama di Balik Bursa Kripto ICEX, Benarkah Ada Haji Isam dan Happy Hapsoro?
-
Dilema Pengetatan Defisit APBD 2026: Antara Disiplin Fiskal dan Risiko Penurunan Belanja
-
Kelanjutan Proyek PLTN Tinggal Tunggu Perpres dari Prabowo
-
Tak Terbukti Dumping, RI Bisa Kembali Ekspor Baja Rebar ke Australia
-
Penggunaan SPKLU PLN Naik Hampir 500 Persen Saat Libur Nataru
-
Aturan Baru Soal Akuntan Dinilai Buka Peluang Kerja untuk Gen Z
-
Purbaya Siapkan Pembangunan Sekolah Terintegrasi Impian Prabowo, Apa Itu?
-
Ganti Jibor dengan INDONIA, BI Mau Buat Pasar Keuangan Lebih Transparan
-
Awas Bubble Pecah! Bahaya Mengintai saat IHSG Menuju Rp 10.000