Suara.com - Coway International Indonesia bakal fokus menggarap produk-produk inovatif yang bisa digunakan masyarakat selama pandemi. Sehingga, adanya produk coway bisa membantu masyarakat untuk berkegiatan di masa pandemi.
Dalam hal ini, Coway Indonesia baru saja meluncurkan Air Purifier terbaru yaitu Tornado AP-1520C pada 1 Agustus 2021.
President Director Coway International Indonesia, Andy Kim, menjelaskan, Air Purifier Tornado AP-1520C memiliki RBD Plasma Filter dan HEPA Filter yang berfokus untuk mengurangi virus dalam ruangan tertutup dengan lebih efektif.
"Meski dalam kondisi pandemi Covid-19 yang mengagetkan semua orang, Coway Indonesia tetap berupaya untuk meningkatkan kualitas hidup sehat masyarakat Indonesia," ujar Andy dalam keterangannya, Senin (16/8/2021).
Menurut Andy, kehadiran produk tersebut, sejalan dengan upaya menekan penyebaran virus corona jenis baru (Covid-19) yang mana pemerintah menganjurkan masyarakat untuk tetap mengedepankan kesehatan dan kebersihan dalam menjalani kegiatan sehari-hari.
"Kami akan terus fokus pada penyediaan produk dan layanan inovatif yang dapat meningkatkan nilai pelanggan berdasarkan know-how dan daya saing yang kami miliki," kata Andy.
Tidak hanya mengoptimalkan sirkulasi udara, Air Purifier Tornado AP-1520C juga memberikan informasi tingkat polusi dalam ruangan tertutup atau menginformasikan ambang batas normal udara yang layak dihirup.
Indikator partikel halus (PM2.5) dan gas ini memastikan kita bernapas pada udara bersih, meski di ruangan tertutup.
Selain pemurni udara, Coway Indonesia juga meluncurkan produk water purifier untuk mendukung gaya hidup lebih sehat di masa pandemi Covid-19.
Baca Juga: Teknologi Plasmacluster Disebut Efektif Kurangi SARS-CoV-2 pada Droplet
"Diberi nama Cinnamon P-6320R, Coway Water Purifier ini dilengkapi RO Filter yang dapat menyaring partikel hingga 0,0005 mikrometer sehingga menghasilkan air murni tanpa batas dan bebas kontaminasi," pungkas Andy.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
ESDM Pastikan Revisi UU Migas Dorong Investasi Baru dan Pengelolaan Energi yang Berkelanjutan
-
Penyaluran Pupuk Subsidi Diingatkan Harus Sesuai HET, Jika Langgar Kios Kena Sanksi
-
Tak Mau Nanggung Beban, Purbaya Serahkan Utang Kereta Cepat ke Danantara
-
Modal Asing Rp 6,43 Triliun Masuk Deras ke Dalam Negeri Pada Pekan Ini, Paling Banyak ke SBN
-
Pertamina Beberkan Hasil Penggunaan AI dalam Penyaluran BBM Subsidi
-
Keluarkan Rp 176,95 Miliar, Aneka Tambang (ANTM) Ungkap Hasil Eksplorasi Tambang Emas Hingga Bauksit
-
Emiten PPRO Ubah Hunian Jadi Lifestyle Hub, Strategi Baru Genjot Pendapatan Berulang
-
Penumpang Kereta Api Tembus 369 Juta Hingga September 2025
-
Petrindo Akuisisi GDI, Siapkan Rp 10 Triliun untuk Bangun Pembangkit Listrik 680 MW di Halmahera
-
BRI Raih Penghargaan Top 50 Emiten dengan Kapitalisasi Pasar Besar 2025