Suara.com - Sedang bingung ingin memulai usaha? Ingin berjualan tapi tidak tahu apa? Toko sembako bisa menjadi jawabannya. Tips buka usaha toko sembako ini anti bangkrut.
Pasalnya, sembako adalah kebutuhan pokok yang terus dicari sampai mati. Misalnya beras, orang dari segala kalangan dan usia pasti membutuhkan makan nasi. Begitu pun dengan minyak goreng, minyak tanah atau gas elpiji.
Jika anda melirik toko sembako sebagai usaha yang menjanjikan, berikut lima tips buka usaha toko sembako agar tidak bangkrut.
1. Tentukan Lokasi yang Strategis
Lokasi strategis ini bukan berarti kamu harus menyediakan toko yang besar dan mewah. Lebih penting dari itu, pilih lokasi berdagang yang belum banyak pedagang serupa di lokasi tersebut. Dengan demikian, meski hanya memiliki kios yang kecil, daganganmu bisa menonjol dan dilirik konsumen.
2. Sediakan Layanan Pesan Antar
Saat ini banyak sekali aplikasi digital yang melayani pesan antar atau delivery dalam pembelian sembako. Sistem ini membuat pelanggan cukup menunggu dari rumah dan barang belanjaan langsung tiba dengan kurir. Cara ini sebenarnya bisa diterapkan bagi toko sembako sekelas kios, bahkan usaha rumahan.
Anda bisa mencantumkan kontak yang bisa dihubungi untuk memesan kebutuhan konsumen. Pembeli cukup menghubungi lewat telepon, dan bikin ketentuan mengenai jumlah belanja dan jarak untuk layanan pesan antar. Dengan demikian, konsumen akan dimudahkan dan menjadi nilai plus bagi usaha anda.
3. Jual Kebutuhan Secara Komplet
Baca Juga: Ditinggal Nikah Kaesang, Sang Mantan Ini Diam-diam Balas dengan Kesuksesan
Kecenderungan konsumen adalah membeli semua kebutuhan di toko yang sama sekaligus. Mereka merasa nyaman karena tak perlu dua kali kerja mengunjungi toko yang berbeda. Untuk itu, pedagang harus peka tentang kebutuhan pelanggan. Usahakan selalu update stok barang agar tetap dilirik pembeli. Pedagang juga bisa menawarkan sistem pre-order atau layanan pertanyaan agar pelanggan bisa mendapatkan barang yang mereka cari di toko tersebut.
4. Beri Diskon untuk Momentum Tertentu
Diskon biasanya adalah hal yang menarik untuk pembeli, apalagi ibu-ibu. Berikan diskon ketika ada momentum tertentu untuk menggaet konsumen. Misalnya diskon khusus Jumat berkah, diskon di tanggal-tanggal tertentu, atau mungkin diskon untuk pelanggan yang berulang tahun.
5. Perhatikan Kualitas Kios dan Barang
Beberapa hal yang membuat kios sembako kalah dengan supermarket modern adalah kualitas barang dan kebersihan toko. Dua hal ini adalah yang terpenting karena menjadi pertimbangan utama pelanggan berbelanja. Untuk itu, selalu pasok sembako segar dan bermutu. Perhatikan pula kebersihan toko meskipun tidak terlihat mewah.
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
Bisnis Haram Perusakan Hutan Papua Terungkap, 57 Kontainer Kayu Ilegal Diamankan
-
Raup Pendapatan Rp 1,3 Triliun, VIVA Fokus Perkuat Bisnis Digital
-
Hindari Kelangkaan, Distributor di Palembang Diingatkan Tambah Stok Pangan di Akhir Tahun Ini
-
Intan Baru Prana Bakal Ubah Model Bisnis Jadi Distributor Alat Pengangkut Komersial
-
Ditinggal Nikah Kaesang, Sang Mantan Ini Diam-diam Balas dengan Kesuksesan
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Saham DADA Bangkit dari Harga "Gocap" Hingga ARA, Inikah Penyebabnya
-
Purbaya Izinkan 41 Proyek Molor 2025 Dilanjutkan Tahun Ini, Dari MBG hingga Sekolah Rakyat
-
MKNT Raih Pinjaman Jumbo Rp822 Miliar, Duitnya Mau Dipakai Ekspansi Bisnis Baru
-
Hilirisasi Rp600 Triliun Dimulai! Pemerintah Groundbreaking 6 Proyek Raksasa Januari Ini
-
Harga Perak Antam Naik Berturut-turut, Melambung Tinggi saat Penguatan Global
-
Genjot Lifting Migas, Prabowo Perintahkan Bahlil Segera Lelang 75 Wilayah Kerja
-
DME Batubara Groundbreaking Januari, Bahlil Minta Waktu Finalisasi dengan Danantara
-
Target Harga ANTM, Mayoritas Analis Berikan Masukan Terbaru Hari Ini
-
Menkeu Purbaya Perketat Batas Defisit APBD 2026 Jadi 2,5%
-
Materi Mens Rea Pandji & Realitas Kelas Menengah: Terbahak Sambil Tercekik