Suara.com - Tidak sedikit orang yang masih bertanya-tanya mengenai gaji dan tunjangan Andhi Pramono, hingga ia terdorong melakukan tindakan melawan hukum berupa korupsi. Tentu saja, sekilas akan disajikan pembahasan mengenai hal tersebut di artikel ini.
Jika melihat Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara yang dilakukan pada tahun 2021 lalu, total nilai kekayaannya mencapai Rp13.753.365.726. Bukan angka yang kecil untuk seorang yang menjabat sebagai Kepala Bea Cukai Makassar bukan?
Gaji dan Tunjangan Andhi Pramono
Dengan jabatan terakhirnya sebagai Kepala Bea Cukai Makassar, maka besaran gaji PNS yang digunakan sebagai acuan adalah Peraturan Pemerintah Nomor 15 Tahun 2019. Aturan ini memuat gaji untuk golongan I sebesar Rp1.560.800 sampai Rp2.686.500, dan golongan IV pada kisaran Rp3.044.300 sampai Rp5.901.200.
Andhi Pramono, di jabatan sebagai Kepala Bea Cukai Makassar sendiri berada di tingkat eselon. Artinya rentang gaji yang diterimanya adalah pada golongan IV, yakni Rp3.044.300 sampai dengan Rp5.901.200 per bulan.
Selain gaji pokok yang diperolehnya, ia juga mendapatkan berbagai jenis tunjangan yang terkait dengan pekerjaannya. Mulai dari tunjangan kinerja, tunjangan jabatan, tunjangan anak, dan berbagai macam tunjangan lainnya yang bergantung dengan penempatan tugas, jabatan, dan masa kerjanya.
Jika mengacu pada berbagai sumber, dengan jabatan Kepala Kantor Bea Cukai, Andhi Pramono akan mendapatkan tunjangan kinerja paling besar sejumlah Rp13.670.000 per bulannya. Tunjangan lain yang mengacu pada regulasi baku adalah tunjangan istri sebesar 5% dari gaji pokok, tunjangan anak sebesar 2% dari gaji pokok, dan tunjangan makan senilai Rp45.000 per harinya.
Tentu masih banyak variabel tunjangan lain yang juga diterimanya, yang nilainya belum dapat ditemukan dengan angka yang pasti. Namun dapat dipastikan apa yang diterima Andhi selama menjabat di posisi tersebut berada di kisaran angka di atas.
Koleksi Mobil Mewah dan Rumah Bernilai Tinggi
Baca Juga: Sisi Gelap Kerja di RANS Entertainment Terungkap, Ada Keluhan yang Bikin Nyesek
Dengan gaji dan tunjangan Andhi Pramono yang didapatkan tersebut, tentu akan memicu tanda tanya besar atas LHKPN yang dimilikinya. Hal ini kemudian divalidasi dengan status tersangka yang diberikan padanya oleh KPK belakangan ini.
Ia diketahui memiliki koleksi mobil mewah, dan hingga saat ini diketahui memiliki tiga rumah mewah di Batam, Bogor, dan Pejaten. Mobilnya sendiri antara lain adalah Mini Morris Sedan, Fiat Sedan, Corolla Sedan, Chevrolet Sedan, Austin Sedan, mobil Ford, mobil Toyota, dan Smart Sedan yang nilainya kurang lebih Rp1,8 miliar.
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
-
Deretan Rumah Mewah Andhi Pramono, Harga Miliaran Hasil dari Korupsi?
-
Beda Nasib Pejabat Bea Cukai Andhi Pramono dan Eko Darmanto Jadi Tahanan KPK
-
Pemerintah Wacanakan PPPK Paruh Waktu, KGB Misteri hingga Tunjangan Pensiun Ditolak
-
Nitip ke Mertua, Segudang Akal Bulus Andhi Pramono Sembunyikan Asetnya
-
Sisi Gelap Kerja di RANS Entertainment Terungkap, Ada Keluhan yang Bikin Nyesek
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
5 Fakta Kasus Timothy Ronald dan Dugaan Penipuan Kripto MANTA Network
-
Target Lifting Minyak Pertamina di 2025 Terlampaui, Pakar Bilang Begini
-
Harga Saham RMKE Ditarget 10.000, Ini Profil Pemiliknya
-
IBOS EXPO 2026 Siap Digelar Awal Tahun, Buka Peluang Bisnis dan Dorong Pertumbuhan Wirausaha
-
Lowongan Magang Bank BTN Terbaru Januari 2026, Terbuka untuk Semua
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Kementerian PU Bangun Sekolah Rakyat Tahap II di 104 Lokasi
-
Tak Cuma Impor Solar, Impor Avtur Juga Akan Dihentikan
-
Purbaya Buka Opsi Diskon Tarif Listrik untuk Korban Banjir Sumatra
-
Kementerian PU Targetkan 1.606 Unit Huntara di Aceh-Tapanuli Rampung Sebelum Ramadhan