Suara.com - Jalan Tol Binjai-Langsa Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura dengan panjang 19 kilometer akan resmi beroperasi mulai besok Senin (29/1/2024) pukul 07.00 WIB.
Kabar ini disampaikan melalui akun Instagram @pupr_bpjt oleh Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Jalan tol ini akan dibuka secara fungsional tanpa pungutan tarif alias gratis.
Jalan Tol Binjai-Langsa Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura merupakan bagian dari proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) dan dikelola oleh PT Hutama Karya (Persero) atau HK sebagai Badan Usaha Jalan Tol (BUJT).
Pengoperasian seksi ini akan menghubungkan seksi Binjai-Stabat sepanjang 12,3 km yang sudah beroperasi, serta seksi Stabat-Kuala Bingai sepanjang 7,55 km.
Wakil Presiden Eksekutif (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Tjahjo Purnomo, sebelumnya telah mengumumkan bahwa pengoperasian ini dilakukan setelah mendapatkan Sertifikat Laik Operasi (SLO) pada 27 Desember 2023.
Selain itu, Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Nomor 15/KPTS/M/2024 juga telah dikeluarkan untuk menetapkan pengoperasian Jalan Tol Binjai-Langsa Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura.
"Seksi tol ini telah menjalani uji coba selama Libur Nataru dengan pengoperasian fungsional mulai dari 23 Desember 2023 hingga 10 Januari 2024, dengan lebih dari 100 ribu kendaraan melintas tanpa insiden kecelakaan," ungkap Tjahjo dalam pernyataannya pada Kamis (18/1/2024).
Ia menambahkan, pihaknya telah mempersiapkan fasilitas dan personel lapangan dengan baik. Seksi Kuala Bingai-Tanjung Pura akan dijaga oleh 62 personel, sementara total personel siaga dari Binjai hingga Kuala Bingai mencapai 162 orang, termasuk petugas operasional, derek, ambulans, dan patroli.
Selama masa beroperasi tanpa tarif, Hutama Karya akan mengadakan sosialisasi yang luas tentang aturan berkendara di jalan tol.
Baca Juga: Penampakan Twin Tunnel Tol Cisumdawu Retak-retak Pascagempa M 4,8 di Sumedang
"Walaupun masyarakat setempat sudah cukup familiar dengan aturannya karena sebelumnya telah dioperasikan dua seksi, kami tetap akan memberikan pemahaman lebih tentang perbedaan aturan di jalan tol, terutama terkait penggunaan kartu uang elektronik dan prosedur putar balik kendaraan," tambahnya.
Meskipun belum ada tarif yang ditetapkan, pengguna jalan tol diharapkan untuk menggunakan kartu uang elektronik, terutama untuk perjalanan dari Kuala Bingai menuju Tanjung Pura, atau sebaliknya, melalui Seksi Binjai-Stabat dan Stabat-Kuala Bingai. Tol Binjai-Langsa seksi Binjai-Stabat tetap menerapkan tarif normal karena sudah lama beroperasi dengan tarif yang ditetapkan.
Berita Terkait
-
Anies Tak Mau Ikuti Jejak Jokowi Bangun Jalan Tol, Lebih Pilih Perbanyak Jalur Kereta Api Karena Ini..
-
Menteri Basuki Proyeksikan Jalan Tol di IKN Rampung Juli 2024
-
PUPR Mau Percepat Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera
-
Ingat, Akses Tol Padaleunyi KM 149 Ditutup Jam 10 Malam Nanti
-
Penampakan Twin Tunnel Tol Cisumdawu Retak-retak Pascagempa M 4,8 di Sumedang
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
BRI Peduli Salurkan 637 Ambulans Lewat Program TJSL
-
Tidak Semua Honorer, Hanya Tiga Kriteria Ini Berhak Diangkat Jadi PPPK Paruh Waktu
-
Prediksi Harga Emas Pekan Depan: Was-was RUU Trump, Emas Lokal Bakal Ikut Melemah?
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
BUMI Jadi Incaran Asing, Bukukan Net Buy Terbesar Ketiga di BEI Sepekan Terakhir
-
Harga Perak Mulai 'Dingin' Setelah Penguatan Berturut-turut
-
Perbaikan Jalan Tol Cipularang dan Padaleunyi Diperpanjang Sepekan, Cek Rutenya
-
YES 2025: Ajak Anak Muda Berani Memulai Usaha, Waktu Menjadi Modal Utama
-
YES 2025: Berbagi Tips Investasi Bagi Generasi Muda Termasuk Sandwich Generation
-
Youth Economic Summit 2025 : Pentingnya Manfaat Dana Darurat untuk Generasi Muda