Suara.com - Kapal Republik Indonesia (KRI) Dewaruci adalah kapal latih TNI AL jenis tiang tinggi (barquentine atau barkentin) yang mengemban misi pelatihan taruna terkait matra laut, juga sektor pariwisata dan budaya dengan mengadakan pelayaran muhibah.
Antara lain ke luar negeri mengunjungi Korea Selatan, menampilkan ragam seni Indonesia. Ke dalam negeri, juga memiliki sederet kalender, antara lain kegiatan Muhibah Budaya Jalur Rempah (MBJR).
Dikutip dari kantor berita Antara, pelayaran MBJR melewati titik-titik yang mengandung sejarah perdagangan dan budaya penting terkait simbol keterhubungan daerah serta konektivitas sejarah.
Hendri, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Belitung Timur di Manggar, Jumat (10/5/2024) menyatakan bahwa MBJR menjadi wahana untuk mengaktifkan kembali jalur rempah dan mempererat ikatan budaya antarwilayah.
Pelayaran akan menyusuri tujuh titik Jalur Rempah yaitu Jakarta, Belitung Timur, Dumai, Sabang, Melaka di Malaysia, Tanjung Uban, Lampung, dan berakhir di Jakarta.
Pemerintah Kabupaten Belitung Timur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menjadikan kegiatan KRI Dewaruci saat lego jangkar di Belitung untuk mempromosikan objek dan destinasi wisata unggulannya.
Kawasan yang masuk dalam wilayah Babel atau Bangka Belitung ini menjadi tujuan pelayaran yang menyusuri jejak peradaban jalur rempah sebagaimana digagas Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi.
Rempah menjadi pintu gerbang dalam membawa kesenian, keyakinan, bahasa, sampai tradisi yang melahirkan begitu banyak akulturasi budaya.
"Belitung Timur termasuk titik pelayaran dalam kegiatan MBJR, agenda besar ini kami manfaatkan untuk mempromosikan destinasi wisata," papar Hendri, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Belitung Timur.
Baca Juga: Perolehan Cuan Parbudekraf Kota Bogor Sumbang Sepertiga PAD
Dalam acara ini, diharapkan terjadi pula sinergi antara para taruna sebagai bagian matra TNI AL dengan warga setempat, dalam mencinta Indonesia sebagai negara kepulauan atau archipelago terbesar di dunia.
KRI Dewaruci dijadwalkan berlabuh di Pelabuhan Aik Kelik Belitung Timur pada 8 Juni 2024 dan pesertanya selama di Belitung Timur mengunjungi berbagai cagar budaya, dan melihat kekayaan alam serta destinasi wisata budaya.
"Sedangkan bagi masyarakat Belitung Timur bisa mengamati dan menyusuri kapal latih TNI Angkatan Laut RI ini dari dekat," tukas Hendri, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Belitung Timur.
KRI Dewaruci dalam misi pelayaran muhibah ini akan sandar di Manggar pada 8 hingga 11 Juni 2024.
Berita Terkait
-
Muramnya Tata Kelola Kekuasaan Indonesia: Nepotisme Jadi Budaya?
-
Bukan Sekadar Hiburan, Pop Culture Juga Mekanisme Bertahan Hidup Manusia Modern di Era Digital
-
Lebih dari Sekadar Sejarah: Mengintip Kisah Hidup Komunitas Tionghoa di Galeri Pantjoran PIK
-
Angkasatour Hadirkan Paket Tour Domestik dan Internasional
-
Menekraf Resmikan GBTI, Museum Akulturasi Menyusuri Perjalanan Panjang Tionghoa di Indonesia
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Optimisis, BCA Targetkan Penyaluran Kredit Tumbuh 10 Persen di 2026
-
2 Jenis Pangan Ini Harganya Bakal Meroket Jelang Ramadan
-
Harga Bawang Putih Naik, Mendagri Bunyikan Alarm Inflasi
-
Kuota BBM Pertalite Turun di 2026 Hanya 29,27 Juta KL
-
Mendagri Wanti-wanti Tingkat Inflasi, Harga yang Diatur Pemerintah Dilarang Naik
-
BPH Migas Klaim Hemat Rp4,98 Triliun Karena Subsidi Lebih Tepat Sasaran
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
BRI Tanggap Bencana Sumatera Pulihkan Sekolah di Aceh Tamiang Lewat Program Ini Sekolahku
-
Danantara Akan Atur Pemanfaatan Lahan yang Dirampas Satgas PKH dari 28 Perusahaan
-
Proyek Internet Rakyat Besutan Emiten Milik Hashim Mulai Uji Coba