"Untuk Nasabah Individu BRI, dalam hal ini yaitu jamaah umrah dan Haji, BRI juga mempermudah pembayaran online melalui BRImo, yang dapat memudahkan pemesanan dan pembayaran biaya umrah dan Haji, serta memberikan kemudahan bagi nasabah untuk melakukan transaksi keuangan secara digital di Tanah Suci,"jelasnya..
Di samping itu, BRI juga memiliki produk Asuransi BRI Life yang memberikan perlindungan dari kerugian dan membuat jamaah bisa lebih tenang melaksanakan haji dan umrah.
Untuk Nasabah Non-individu BRI, dalam hal ini yaitu travel agent umrah dan haji, airlines, visa & insurance, BRI menawarkan QLola by BRI, yang memungkinkan melakukan pemesanan dan pembayaran provider dengan sistem early booking melalui Bank Guarantee, membantu memonitoring transaksi melalui merchant monitoring, serta proses pembayaran dengan L/C melalui Trade Finance. BRI juga mendukung transaksi melalui BRIVA (BRI Virtual Account), yang memfasilitasi pembayaran secara otomatis, dan layanan BRI Money Changer, yang mempermudah proses penukaran mata uang asing bagi jamaah.
"QLola by BRI, sebagai Integrated Corporate Solution, dirancang untuk menghubungkan nasabah dengan ekosistem bisnis secara menyeluruh, mulai dari supplier, distributor, hingga retailer, mencakup segmen korporasi, UKM, hingga mikro. Dalam konteks ekosistem haji dan umrah, QLola menghubungkan jamaah umrah, travel agent, dan stakeholders terkait," kata Agus Noorsanto.
Lebih lanjut Agus menerangkan, mekanisme perputaran uang dalam ekosistem bisnis umrah dan haji yang dijalankan oleh QLola by BRI dirancang untuk menciptakan aliran keuangan yang efektif dan efisien di antara berbagai entitas yang terlibat.
Ekosistem ini terdiri dari beberapa komponen utama, yaitu Jamaah, Tour & Travel (PPIU), Penyedia Visa, Maskapai Penerbangan (Airlines), serta Restoran dan Dapur Indonesia di luar negeri. Masing-masing entitas ini berperan penting dalam mendukung keberlangsungan ekosistem keuangan yang terintegrasi.
"Dengan model perputaran uang seperti ini, QLola by BRI tidak hanya memastikan aliran keuangan yang stabil dan terukur tetapi juga menciptakan peluang pertumbuhan bagi setiap entitas dalam ekosistem. Pendekatan yang terstruktur ini memungkinkan QLola by BRI untuk menghadirkan solusi finansial yang holistik, mendukung operasional umrah dan haji secara lebih lancar, dan memberikan nilai tambah bagi semua pihak yang terlibat dalam ekosistem ini," tuturnya.
BRI mencatat saat ini sudah ada lebih dari 170 ribu korporasi yang telah menggunakan layanan Qlola by BRI. Ingin jadi salah satunya?
Segera daftar QLola by BRI untuk kemudahan dalam berbagai bisnis umrah dan haji di era digital.
Baca Juga: BRI Jadi Primary Dealer Terbaik, Optimalkan Likuiditas di Tengah Fluktuasi Global
Tag
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Lumat Persita 3-0, Dewa United Susah Payah Bungkam PSS Sleman
-
Cara Ajukan Kredit Motor BRI, Proses Cepat dan Syarat Mudah!
-
Inilah 5 Bomber Paling Tajam di BRI Liga 1 Hingga Pekan ke-11
-
KUR BRI 2024: Bunga Rendah, Plafon Ratusan Juta!
-
Malam Nanti Persis Solo vs Barito Putera, Debut Manis atau Pahit Ong Kim Swee?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Pinjaman KUR BRI di Bawah Rp100 Juta Tidak Wajib Pakai Agunan? Ini Penjelasannya
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
ASN Bolos, Hak Pensiun Langsung Hilang
-
Aset Kripto Masuk Jurang Merah, Tekanan Jual Bitcoin Sentuh Level Terendah 6 Bulan
-
Rupiah Masuk Zona Hijau Lawan Dolar Amerika, Terangkat Sentimen Ini
-
Prabowo Panggil Dasco 2 Kali Sepekan: Urusan Perut Rakyat Jadi Taruhan
-
Bos OJK: Ada Tiga Cara Perkuat Pasar Modal Indonesia, Ini Kuncinya
-
IHSG Bergerak Dua Arah di Awal Sesi Jumat, Cermati Saham-saham Ini
-
Alasan Menkeu Purbaya Ngotot Gali Pajak dari Ekspor Emas
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik