Suara.com - Dua calon Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), Ricky Perdana Gozali dan Dicky Kartikoyono, menjalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pada Selasa, 1 Juli 2025.
Uji kelayakan tersebut berlangsung di Gedung Nusantara I DPR RI, Senayan, Jakarta, mulai jam 15.00 WIB.
Kedua calon berasal dari internal Bank Indonesia. Mereka diseleksi untuk menggantikan Doni Primanto Joewono, Deputi Gubernur BI yang masa jabatannya akan berakhir pada 11 Agustus 2025.
Dalam presentasinya, Ricky Perdana Gozali tampil dengan pendekatan yang unik. Ia menggunakan analogi dari film superhero Marvel, Avengers, untuk menggambarkan konsep ketahanan dan sinergi dalam menghadapi tantangan ekonomi.
“The Avengers ini mengajarkan bahwa kita harus kuat dan bersatu. Sehingga dapat menghadapi tantangan yang kita hadapi. Dengan diawali dengan kondisi yang kuat dan mempunyai daya tahan yang bagus, didukung oleh sinergi seluruh superhero dengan karakteristik kekuatan masing-masing, memerangi musuh utama untuk mencapai kemenangan dan berkelanjutan,” ujar Ricky.
Ia kemudian memperkenalkan konsep 'Bersimfoni', yang merupakan bagian dari penguatan peran Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI).
Program ini disebutnya terkait dengan visi besar Asta Cita dalam membangun ekonomi nasional.
“Ini merupakan inti dari paparan saya, yaitu Simfoni Penguatan Peran Kantor Perwakilan Bank Indonesia dalam membangun ekonomi yang berdaya tahan, bersama tumbuh dan berkelanjutan,” ujarnya.
Ricky menyampaikan visinya sebagai calon Deputi Gubernur BI, yakni mewujudkan ekonomi nasional yang berdaya tahan, tumbuh kuat, inklusif, dan berkelanjutan.
Baca Juga: BI Guyur Dana Segar Rp 372 Triliun untuk Perkuat Likuiditas Perbankan
Ia menegaskan pentingnya sinergi dalam kebijakan untuk mencapai cita-cita Indonesia Maju.
“Ini diwujudkan dalam visi-misi tersebut dalam tiga misi, yaitu pertama, ketahanan ekonomi nasional, kedua, kemitraan untuk pertumbuhan yang optimal, dan yang ketiga adalah berkesinambungan melalui keseimbangan doa dan kualitas pertumbuhan,” paparnya.
Lebih lanjut, ia menyoroti tantangan ekonomi global yang penuh ketidakpastian, seperti perlambatan pertumbuhan, ketegangan geopolitik, disrupsi teknologi, hingga risiko iklim.
Sementara di sisi lain, perekonomian domestik dinilai masih memiliki potensi besar meski belum sepenuhnya optimal.
Ia juga menekankan peran strategis KPw BI dalam mendukung stabilitas dan pertumbuhan ekonomi melalui konsep Simfoni, yang mencakup lima pilar peran utama kantor perwakilan.
“Simfoni merupakan upaya menghadapi lingkungan strategis yang dinamis dan sarat ketidakpastian dengan membangun tiga kondisi ekonomi yang berdaya tahan, bersama tumbuh, dan berkelanjutan,” katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
Terkini
-
Pedagang Thrifting Minta Legalisasi dan Bersedia Bayar Pajak, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Peduli
-
Purbaya Ogah Terima Pajak dari Pedagang Thrifting, Anggap Ilegal Layaknya Ganja
-
Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
-
Didampingi PNM Urus Dokumen Usaha, Ibu Rantiyem Mantap Kembangkan dan Wariskan Usaha Batik
-
Syarat dan Cara Mengikuti Lelang di Pegadaian, Waktunya Berburu Barang Berharga Murah
-
Purbaya soal Pejabat Kemenkeu Diperiksa Kejagung: Itu Masa Lalu, Bukan Sekarang
-
IHSG Menguat Tipis Sore Ini, Apa Saja Saham yang Cuan
-
Ekonom Buka Data Soal Perlunya Kebijakan Moratorium CHT
-
Gunung Semeru Erupsi, Gimana Nasib Jadwal Penerbangan?
-
Rupiah Lesu Lawan Dolar AS, Karena The Fed Galau Soal Suku Bunga Acuan