Suara.com - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) terus berkomitmen dalam mendorong pemberdayaan ekonomi masyarakat prasejahtera dengan turut berpartisipasi dalam ajang Piala Presiden yang digelar sejak 6 Juli 2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Dalam kegiatan ini, PNM memfasilitasi sebanyak 50 nasabah PNM Mekaar untuk berjualan di halaman stadion tanpa dipungut biaya.
Kehadiran ribuan penonton yang memadati stadion menjadi berkah tersendiri bagi para nasabah PNM Mekaar. Antusiasme pengunjung yang tinggi turut mendongkrak omzet dagangan mereka secara signifikan. Salah satunya adalah Ibu Ayu (40), nasabah PNM Mekaar sejak 2022, yang menjajakan es jeruk dan es kelapa.
“Berkat dukungan PNM Mekaar, saya bisa jualan di halaman stadion tanpa biaya. Omzet saya pernah mencapai 2 juta rupiah dalam sehari. Ini sangat membantu saya sebagai pedagang kecil,” ujar Ibu Ayu yang mendapatkan pembiayaan PNM sebesar Rp8 juta.
Menurut Ibu Ayu, keaktifannya dalam menghadiri Pertemuan Kelompok Mingguan (PKM) bersama PNM menjadi salah satu kunci terpilihnya ia dalam program ini.
“Saya selalu hadir di PKM, dan ternyata ini jadi salah satu syarat agar bisa ikut kegiatan seperti ini. Terima kasih PNM, semoga nasabah PNM Mekaar lainnya juga lancar usahanya,” tambahnya.
Kisah serupa juga dialami Ibu Dedeh Rohartati (48), nasabah PNM Mekaar sejak 2020 yang kini menjual spageti dan gorengan. Berkat pembiayaan sebesar Rp6 juta dari PNM, usahanya terus berkembang. Saat berjualan di halaman stadion, omzet Ibu Dedeh bahkan pernah menyentuh angka Rp3,6 juta dalam sehari.
“PNM Mekaar bukan hanya memberikan modal, tapi juga bimbingan agar usaha kami terus meningkat. Terima kasih atas semua dukungannya,” ungkap Ibu Dedeh.
Sekretaris Perusahaan PNM, L. Dodot Patria Ary menyampaikan bahwa PNM tidak hanya memberikan akses pembiayaan, tetapi juga membuka berbagai peluang pasar bagi para nasabah.
“Kami ingin kehadiran PNM menjadi penguat ekonomi keluarga prasejahtera. Melalui kegiatan seperti ini, PNM mendorong agar para nasabah dapat merasakan langsung manfaat dari pemberdayaan, sekaligus membangun semangat untuk terus tumbuh dan mandiri,” ujar Dodot.
Baca Juga: PNM Wujudkan Komitmen Peduli Lingkungan, Raih Penghargaan Gold di TJSL & CSR Awards 2025
PNM terus berkomitmen untuk menjadi mitra pertumbuhan bagi para pengusaha ultra mikro melalui program PNM Mekaar. Dengan semangat pemberdayaan, PNM hadir mendampingi perempuan tangguh Indonesia agar dapat terus tumbuh dan naik kelas, serta berkontribusi nyata dalam pertumbuhan ekonomi nasional. ***
Berita Terkait
-
Kisah Ibu Penjual Keripik di Balik Tarian Viral Dikha 'Aura Farming', Ternyata Nasabah PNM
-
PNM Perkuat Pemberdayaan dan Pendampingan Usaha Bantu Stabilkan Ekonomi Keluarga Prasejahtera
-
Ketekunan Berbuah Apresiasi, Nasabah PNM Palembang Ikuti Studi Banding UMKM
-
PNM Tingkatkan Kolaborasi Antar Karyawan Lewat Porseni 2025
-
Cerita Nasabah Naik Kelas, Lewat Pelatihan Mekaarpreneur PNM
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Raksasa Ritel Jepang Perluas Ekspansi di RI, Incar Kawasan Pinggiran
-
Investor Asing Borong Saham Rp4,05 Triliun Sejak Awal Tahun
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Proyek Kilang RDMP Balikpapan Habiskan 115 Ribu Ton Semen
-
Lampaui Rata-Rata Nasional, Produktivitas Jagung Dekalb Capai 7 Ton per Hektare
-
BCA Digital Bagikan Strategi Resolusi Finansial 2026
-
Harga Emas Antam di Level Rp2,88 Juta per Gram pada Sabtu
-
Laka Kerja di PLTU Sukabangun Memakan Korban, Manajemen Audit Seluruh Mitra
-
Benarkah MBG Bebani Anggaran Pendidikan?