Suara.com - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) terus memperkuat komitmennya dalam membuka akses pasar yang lebih luas bagi pengusaha ultra mikro serta menghadirkan pengalaman mengikuti bazaar dengan menghadirkan bazaar UMKM pada ajang Pro Futsal League (PFL) 2025.
Selama dua hari, 4-5 Oktober 2025 di GOR Manahan, Solo, Jawa Tengah, sebanyak 4 nasabah PNM Mekaar diberi kesempatan untuk berpartisipasi dan memperkenalkan produk unggulannya kepada ribuan penonton futsal dari berbagai daerah.
PNM sendiri hadir sebagai sponsor utama PFL 2025 sebagai wujud dukungan terhadap pengembangan pemuda Indonesia. Langkah ini sejalan dengan semangat mayoritas karyawan PNM, khususnya Account Officer (AO) yang berusia muda antara 18-25 tahun. Energi dan sportivitas para pemuda futsal merefleksikan semangat Insan PNM dalam mendampingi jutaan keluarga prasejahtera agar bisa tumbuh bersama, memberikan kepedulian, dan menginspiras perempuan tangguh lainnya.
Kehadiran nasabah PNM Mekaar dalam bazaar ini tidak hanya memberi peluang peningkatan penghasilan yang signifikan dibanding keseharian, tetapi juga membuka ruang silaturahmi antar pengusaha ultra mikro yang sebelumnya pernah tergabung dalam program reward nasabah terbaik PNM saat studi banding ke Yogyakarta tahun 2024.
Salah satu kisah inspiratif datang dari Ibu Sutipah, nasabah PNM Mekaar sejak 2016 yang terpilih untuk mengikuti bazaar UMKM PFL 2025 di Solo. Berbekal modal awal Rp2 juta, usahanya di bidang es teh dan toko kelontong terus berkembang berkat pendampingan PNM melalui Pelatihan Kapasitas Usaha (PKU) serta Pertemuan Kelompok Mingguan (PKM).
“Terima kasih PNM udah ajak saya bazaar UMKM di GOR Manahan Solo, alhamdulillah saya bukan cuma nambah penghasilan harian, tapi juga bisa ketemu sama teman-teman lama dari studi banding dulu. Semoga berkah terus PNM,” ujar Sutipah.
Pimpinan Cabang PNM Solo, Setiyo Prihartaeni, menyampaikan bahwa PNM berkomitmen untuk mendukung kegiatan generasi muda termasuk futsal karena sejalan dengan nilai perusahaan yakni tumbuh, peduli, dan menginspirasi.
“PNM terus berkomitmen untuk meningkatkan usaha pra nasabah kami ke pasar yang lebih luas serta pengalaman bazaar dengan menjadi sponsor utama PFL 2025. Selain itu, hal ini juga sejalan dengan tujuan kami untuk mendukung generasi muda yang melambangkan energi semangat dan kesatuan karena mayoritas karyawan kami yaitu AO juga berasal dari generasi muda yang penuh potensi” ujar Prihartaeni.
PNM optimistis semangat kewirausahaan perempuan tangguh dan generasi muda dapat terus tumbuh dan memberi dampak nyata bagi perekonomian keluarga maupun masyarakat luas. Dukungan ini diharapkan mampu membuka lebih banyak ruang kolaborasi, memperluas jejaring usaha, sekaligus meningkatkan daya saing para perempuan prasejahtera binaan PNM agar bisa naik kelas.
Baca Juga: PNM Perkuat Ekonomi Akar Rumput Lewat Olahan Singkong
Dengan semangat generasi muda yang dimiliki Insan PNM serta tekad kuat para nasabah, PNM percaya bahwa kebersamaan dalam setiap langkah pemberdayaan akan menjadi fondasi untuk mewujudkan ekonomi kerakyatan di Indonesia. ***
Berita Terkait
-
PNM Raih Penghargaan Internasional Kategori Best Microfinance Sukuk 2025
-
Dari Buku Lahir Harapan, Anak TBM Kolong Ciputat Gembira Bersama PNM Peduli
-
Mekaarprenuer PNM Tingkatkan Produksi Usaha & Dukung Kemandirian Ekonomi Perempuan
-
Lewat Mekaarpreneur, PNM Siapkan Generasi Wirausaha Tangguh di Era Digital
-
PNM Ajak Dua Nasabah Unggulan Mekaar Ikut Serta dalam Tokyo Handmade Marche 2025
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
RDMP Kilang Balikpapan Ditargetkan Beroperasi Pertengahan Desember
-
Butuh Waktu 8 Bulan, Bagaimana Proses Pengujian BBM Bobibos?
-
Saham Grup Bakrie dan GOTO Banjir Jual Bersih, BUMI Menjadi Top Seller
-
Emiten Kosmetik MRAT Gaet Restock untuk Digitalisasi Gudang
-
Penggunaan Dompet Digital Makin Luas, Tak Hanya Buat Bayar Makanan dan Belanja
-
Cara Refund Tiket MRT: KMT dan Tiket Digital
-
Harga Minyak Dunia Kembali Mendidih, Gegara Aksi AS Mau Akhir Perang Rusia-Ukraina
-
Riset: Perempuan Berisiko Dua Kali Lebih Besar Kehilangan Pekerjaan Akibat AI
-
GoFood Digitalisasi Ratusan UMKM Kuliner Dalam 5 Menit dengan Aplikasi GoFood Merchant
-
Diburu Purbaya, Pedagang Thrifting Pasar Senen Tuding China Perusak Pasar Produk Lokal