Suara.com - Berdasarkan laporan Globoforce Workforce Survey (2024) menunjukkan bahwa 78% karyawan akan bertahan lebih lama di perusahaan yang memberikan reward dan apresiasi secara konsisten. Mendukung data tersebut, sebuah survei mengatakan bahwa perusahaan yang memiliki program reward terstruktur mengalami peningkatan produktivitas hingga 31%. (Deloitte, 2024)
Berdasarkan data tersebut, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) lembaga keuangan yang berfokus pada pembiayaan serta pemberdayaan ultra mikro memberangkatkan 89 karyawan terbaik mereka dari berbagai daerah di Indonesia untuk mengikuti kegiatan “healing” ke Bali sebagai penghargaan atas kinerja, kekompakan, dan dedikasi mereka. Sebelumnya, PNM juga telah rutin memberangkatkan ratusan karyawan lain ke Lombok, Yogyakarta, Thailand, Eropa, hingga ke tanah suci.
PNM menghadirkan program reward sebagai bentuk apresiasi yang lebih relevan dengan tren saat ini, di mana penghargaan tidak lagi dipandang sekadar bonus finansial, tetapi sebagai pengalaman bermakna yang menunjukkan perhatian nyata perusahaan terhadap kesejahteraan karyawan. Bagi PNM, kesejahteraan bukan hanya soal pemenuhan hak, tetapi juga tentang sejauh mana insan PNM merasa dihargai dan diakui kontribusinya.
Program reward ini juga menjadi upaya untuk mendorong perilaku positif di lingkungan kerja. Ketika karyawan melihat bahwa integritas, dedikasi, dan pencapaian mereka dihargai secara nyata, hal tersebut menciptakan standar perilaku yang ingin terus dijaga. Selain itu, pemberian penghargaan kepada karyawan terpilih juga menjadi sumber inspirasi bagi insan PNM lainnya. Melihat rekan kerja yang diapresiasi mendorong tumbuhnya semangat untuk berkembang, memperkuat kepedulian antarkaryawan, dan memberikan efek menular yang positif.
Direktur Utama PNM, Arief Mulyadi mengatakan, PNM percaya bahwa setiap langkah kecil yang dikerjakan dengan dedikasi, layak untuk dimaknai. Reward bukan hanya tentang memberi apresiasi, tetapi tentang menghadirkan pengalaman yang membuat karyawan merasa dilihat, dihargai, dan diakui usaha kerasnya. Ketika penghargaan diberikan dengan tulus, ia bukan sekadar hadiah, melainkan energi yang menumbuhkan perilaku positif, memperkuat kepedulian, dan menginspirasi insan lain untuk terus berkembang.
"Karena pada akhirnya, kesejahteraan itu bukan hanya soal hak, tetapi tentang perasaan bahwa kontribusi kita berarti dan membawa perubahan,” ujar Arief.***
Berita Terkait
-
Tingkatkan Kehidupan Warga Pesisir Toisapu, PNM Bangun Akses Air Bersih
-
Inovasi Digital Program PNM Mekaar Raih Penghargaan di IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2025
-
Nasabah PNM Bertemu Maestro Rinaldy Yunardi dan Hasilkan Karya untuk Mendukung Pendidikan Indonesia
-
PNM Tantang Anak Muda Ciptakan Ide Kreatif untuk Majukan UMKM
-
Cita Rasa Lokal Bergaung ke Pentas Internasional: Nasabah PNM Melaju Bersama MotoGP 2025
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Inflasi Tinggi Mengancam di Awal 2026, Apa Dampaknya?
-
Nama-nama di Balik Bursa Kripto ICEX, Benarkah Ada Haji Isam dan Happy Hapsoro?
-
Dilema Pengetatan Defisit APBD 2026: Antara Disiplin Fiskal dan Risiko Penurunan Belanja
-
Kelanjutan Proyek PLTN Tinggal Tunggu Perpres dari Prabowo
-
Tak Terbukti Dumping, RI Bisa Kembali Ekspor Baja Rebar ke Australia
-
Penggunaan SPKLU PLN Naik Hampir 500 Persen Saat Libur Nataru
-
Aturan Baru Soal Akuntan Dinilai Buka Peluang Kerja untuk Gen Z
-
Purbaya Siapkan Pembangunan Sekolah Terintegrasi Impian Prabowo, Apa Itu?
-
Ganti Jibor dengan INDONIA, BI Mau Buat Pasar Keuangan Lebih Transparan
-
Awas Bubble Pecah! Bahaya Mengintai saat IHSG Menuju Rp 10.000