- TRON dan TransJakarta berkolaborasi strategis untuk memodernisasi halte TransJakarta menjadi Smart Halte berbasis teknologi.
- Pengembangan Smart Halte bertujuan meningkatkan layanan dengan informasi real-time, keamanan, dan efisiensi operasional TransJakarta.
- Inisiatif ini membuka peluang pendapatan baru non-tiket melalui ekosistem digital pada halte yang dimodernisasi.
Suara.com - Emiten teknologi, PT Teknologi Karya Digital Nusa Tbk. (TRON) bakal menyulap halte-halte TransJakarta menjadi lebih modern dan penuh teknologi. Hal ini setelah perseroan menjalin kolaborasi strategis dengan PT Transportasi Jakarta (TransJakarta)..
Kerja sama ini menegaskan komitmen TRON dan TransJakarta dalam menghadirkan layanan transportasi publik yang modern, terintegrasi, dan berkelanjutan. Selain mendorong inovasi layanan, kolaborasi ini juga membuka peluang bisnis baru di sektor teknologi dan energi terbarukan.
Melalui kolaborasi tersebut, kedua pihak akan menjajaki pengembangan Smart Halte dan Infrastruktur Digital Terintegrasi di seluruh jaringan TransJakarta.
Smart Halte ini dirancang untuk menghadirkan layanan yang lebih aman, nyaman, efisien, dan real-time, mulai dari informasi perjalanan akurat, peningkatan keamanan, hingga pengalaman penumpang yang lebih modern.
Tak hanya meningkatkan kualitas layanan, inisiatif ini juga diharapkan dapat mengoptimalkan aset TransJakarta sehingga menghasilkan sumber pendapatan baru (non-fare box revenue).
Smart Halte nantinya akan menjadi wadah bagi ekosistem digital, seperti ruang iklan digital, jaringan konektivitas, vending dan retail mikro, hingga layanan logistik last-mile.
Direktur Utama TRON, David Santoso, mengatakan, kerja sama memperluas portofolio perseroan di sektor mobilitas cerdas Indonesia.
"Kami tidak hanya menghadirkan teknologi, tetapi membangun fondasi jangka panjang untuk transformasi transportasi perkotaan. Kolaborasi dengan Transjakarta ini menjadi katalis untuk memperluas portofolio kami dan membuka peluang investasi yang prospektif, sejalan dengan visi kami menjadi pemimpin ekosistem Smart Mobility dan Smart City di Indonesia," ujarnya di Jakarta, Kamis (4/12/2025).
Sementara itu, Direktur Utama TransJakarta, Welfizon Yuza, mengatakan kolaborasi ini bisa meningkatkan kualitas layanan transportasi publik dan mempercepat adopsi teknologi digital.
Baca Juga: Fundamental, PANI jadi Salah Satu Emiten Properti Terkuat di Pasar Modal
"Dengan integrasi sistem yang lebih canggih dan infrastruktur yang lebih modern, kami optimistis transformasi ini akan memperkuat keandalan operasional dan menghadirkan pengalaman transportasi publik yang lebih aman, nyaman, dan ramah lingkungan bagi warga Jakarta," imbuhya.
Kerja sama strategis ini sekaligus memperkokoh posisi TRON dalam ekosistem mobilitas terintegrasi dan energi terbarukan—dua sektor yang mengalami pertumbuhan pesat di Asia Tenggara.
Proyek ini menjadi pijakan penting bagi ekspansi bisnis TRON, termasuk pengembangan IoT, solusi data untuk infrastruktur transportasi, pembangunan SPKLU, skema pendapatan berulang berbasis OPEX leasing, hingga peluang replikasi proyek di berbagai kota besar Indonesia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
Terkini
-
Bitcoin Masih Tertekan Aksi Jual, Harganya Kembali Melemah
-
Di Balik Right Issue BNBR, Pemilik Saham Bakrie Bisa Terdampak!
-
Rupiah Lesu, Segini Harga Dolar AS di Bank Mandiri, BNI, BRI dan BCA
-
Harga Pangan Nasional Kompak Turun 19 Januari 2026, Bawang Merah hingga Cabai Makin Murah
-
Petrokimia Gresik Bangun Tangki Asam Sulfat 40.000 Ton
-
Meski Naik Tipis, Emas Antam Terus Pecah Rekor, Harganya Rp 2.705.000/Gram
-
Dolar AS Menguat, Rupiah Terus Ambles ke Level Rp16.987
-
Penetrasi BEV Dinilai Paling Efektif Tekan Beban Subsidi APBN
-
IHSG Masih Kuat Bertahan di Level 9.100 pada Awal Perdagangan Selasa
-
OJK Minta Perbankan Antisipasi Imbas Rupiah Anjlok