Bisnis / Makro
Senin, 05 Januari 2026 | 07:37 WIB
Ilustrasi pergerakan saham hari ini di IHSG BEI [Antara]

Suara.com - Sejumlah emiten besar dari berbagai sektor telah menjadwalkan pembagian dividen interim sebagai bentuk apresiasi atas kinerja positif perusahaan sepanjang tahun buku 2025.

Setidaknya, terdapat 14 perusahaan yang siap menyetorkan dana segar langsung ke rekening dana nasabah (RDN) para pemegang sahamnya.

Aksi korporasi ini tidak hanya menjadi pemanis portofolio, tetapi juga mencerminkan kondisi likuiditas perusahaan yang tetap solid di tengah dinamika ekonomi global.

Bagi para investor di kota-kota besar Indonesia, momentum ini merupakan peluang untuk memperkuat arus kas di awal tahun.

IPCC dan Bank Amar Awali Pembayaran

Gelombang pembayaran dividen dimulai oleh PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC).

Emiten pengelola terminal kendaraan ini dijadwalkan mentransfer dividen sebesar Rp47,57 miliar atau setara dengan Rp26,16 per lembar saham pada tanggal 7 Januari 2026.

Tak lama berselang, pada 9 Januari 2026, giliran perbankan digital PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR) yang melakukan pendistribusian laba.

Bank Amar telah menyiapkan dana total Rp27,74 miliar, di mana para pemegang saham akan mengantongi dividen senilai Rp1,54 per saham.

Baca Juga: Sepanjang 2025, Aliran Modal Asing Rp 110,11 Triliun Keluar dari Pasar Saham

Pertengahan Januari: Dominasi Perbankan Raksasa dan Sektor Tambang

Memasuki pertengahan bulan, tepatnya pada 14 Januari 2026, dua emiten besar yakni PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) dan Resource Alam Indonesia (KKGI) akan melakukan pembayaran serentak.

Bank Mandiri menyita perhatian dengan nilai fantastis sebesar Rp9 triliun hingga Rp9,3 triliun atau Rp100 per saham. Sementara itu, KKGI membagikan Rp82,85 miliar atau Rp17 per saham.

Puncak "panen dividen" terjadi pada 15 Januari 2026. Pada tanggal ini, terdapat empat emiten sekaligus yang mencairkan dividennya, yaitu:

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI): Membagikan total Rp20,63 triliun atau setara Rp137 per saham.

PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO): Menyiapkan Rp4,18 triliun dengan besaran Rp145,14 per saham.

Load More