Suara.com - Federasi sepakbola Asia Tenggara (AFF) telah resmi menunda sejumlah turnamen di bawah naungannya. Setidaknya ada empat turnamen yang harus diundur penyelenggaraannya.
Sebut saja Piala AFF U-16 2020, Piala AFF U-19 2020, Piala AFF Putri 2020, dan Piala AFF Putri U-18 2020. Khusus untuk Piala AFF U-16 dan U-19, sejatinya dua turnamen level Asia Tenggara itu akan dihelat di Tanah Air.
Piala AFF U-16 semula rencananya digelar pada Juli 2020 mendatang. Sementara itu, Piala AFF U-19 satu bulan setelahnya.
Ditundanya sejumlah turnamen AFF ini tidak lepas dari pandemi Virus Corona yang semakin mengkhawatirkan. Tidak hanya di Indonesia, negara-negara ASEAN lainnya juga turut merasakan imbas penyebaran COVID-19.
Asisten Pelatih Timnas Indonesia U-16, Indriyanto Nugroho, pun tak bisa menyembunyikan kekecewannya setelah tim berjuluk Garuda Asia gagal mentas sesuai jadwal.
Padahal, tim kepelatihan Timnas Indonesia U-16 bakal menjadikan ajang Piala AFF U-16 2020 ini sebagai persiapan untuk berlaga di Piala Asia U-16 2020 mendatang.
"Memang sampai saat ini belum ada konfirmasi dari coach Bima Sakti (pelatih kepala Timnas Indonesia U-16) terkait ini, namun kami sudah mendengar beritanya dan tentu sangat kecewa. Karena ini bisa menjadi persiapan kami untuk bermain di Piala Asia U-16," ucap Indriyanto.
"Jadi dengan ditundanya Piala AFF U-16 ini, persiapan kami sangat kurang, karena kami ingin melihat kemampuan anak-anak di Piala AFF U-16 tahun ini," sambung mantan pemain Timnas Indonesia itu.
Namun untuk saat ini, Indriyanto menyadari jika kesehatan para pemain lebih utama. Sementara untuk program tim ke depan, Indriyanto menyerahkan penuh kepada Bima Sakti.
Baca Juga: Benahi Sektor Belakang, Mourinho Berhasrat Boyong Diego Godin ke Tottenham
"Sekarang tinggal kembali ke coach Bima, apakah berani mengambil keputusan untuk menggeber latihan hingga nanti Piala Asia. Karena sekali lagi, Piala AFF ini sangat penting, karena kami tuan rumah juga," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Nasywa Salsabila Jadi Top Skor Piala AFF Putri U-16 2025
-
Kalahkan Thailand, Australia Juarai Piala AFF U-16 Putri 2025
-
Perkuat Pertahanan, Dewa United Rekrut Bek Jebolan Timnas Indonesia U-16
-
Timnas Putri Indonesia U-16 Hajar Timor Leste 6-0, Selangkah Lagi ke Semifinal AFF 2025
-
Mengenal COVID-19 'Stratus' (XFG) yang Sudah Masuk Indonesia: Gejala dan Penularan
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Hadapi Laos, Timnas Malaysia Panggil Striker Naturalisasi Baru dari Ghana
-
Emil Audero Absen, Patrick Kluivert Tetap Tenang: Maarten Paes Baik-baik Saja
-
Purbaya Yudhi Sadewa Diam-diam Fans Mantan Klub Diego Maradona
-
Bojan Hodak Liburkan Tim Persib Setelah Taklukkan Bangkok United
-
Dipanggil Timnas Indonesia U-23, Kakang Rudianto Siap Maksimalkan Kesempatan
-
Indra Sjafri: Marselino Ferdinan Belum Dipanggil, Bukan Tidak..
-
Meski Peluang Lolos Diprediksi 7 Persen, Patrick Kluivert: Insyaallah Siap Membuat Negara Bangga
-
Detik-detik Menegangkan Absennya Emil Audero, Bermula dari Sambungan Telepon
-
Media Vietnam Soroti 6 Pemain Era Shin Tae-yong yang Dicoret Patrick Kluivert
-
Pemain Keturunan di Eropa Kini ke Klub Lokal Prediksi Timnas Indonesia di Piala Dunia 2026: Gak Tahu