Suara.com - Tahun 2001 menjadi musim spesial bagi Persija Jakarta. Kala itu Tim Macan Kemayoran --julukan Persija-- berhasil menyabet gelar Liga Indonesia ke-10 mereka, sekaligus menyematkan satu bintang di atas lambang Monas pada jersey tim.
Persija jadi kampiun usai Luciano Leandro dan kawan-kawan menang 3-2 atas PSM Makassar di partai final.
Saat itu Divisi Utama Liga Indonesia yang bernama Liga Bank Mandiri itu memang masih menggunakan sistem gugur sejak fase delapan besar.
Musim 2001 pun jelas menjadi momen sarat kenangan bagi setiap pemain di skuat Persija kala itu, salah satunya Aris Indarto.
Aris yang berposisi sebagai bek, khususnya libero di mana ia tak jarang merangsek ke depan untuk membantu serangan, pun itu terkenang satu pertandingan bersama yang amat spesial baginya.
Laga paling spesial bagi Aris adalah saat melawan PSM, namun bukan pertemuan di partai final, melainkan di babak delapan besar.
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Mattoanging, Makassar, Persija tampil spartan dan menang 1-0 di kandang musuh berkat soliditas di lini pertahanan.
Yang membuat Aris kagum adalah Persija harus bermain dengan 10 pemain usai Joko Kuspito terkena kartu merah.
Untungnya tim kesayangan Jakmania itu tampil disiplin sepanjang laga hingga gol Budi 'Phyton' Sudarsono pada menit ke-87 membuat Persija memenangi pertandingan.
Baca Juga: Latihan Virtual Jadi Ngabuburit-nya Para Pemain Persebaya
Bagi Aris, laga tersebut sangat spesial meski sejatinya ia hanya turun sebagai pemain pengganti lantaran baru pulih dari cedera hamstring.
Ya, Aris memang tetap memiliki andil atas kemenangan tipis Persija, dengan ia sukses menahan beberapa serangan PSM.
"Pada pertandingan itu, seluruh pemain Persija membuktikan mental juaranya. Meski kalah jumlah pemain, tekanan penonton tidak membuat kita gugup," kata Aris seperti dimuat laman resmi Persija, Rabu (6/5/2020).
"Kita berhasil menang 1-0 di kandang lawan, dan menjadi salah satu pembangkit semangat hingga akhirnya juara di Senayan. Saya pikir laga di delapan besar itu merupakan laga yang paling berkesan buat saya selama membela Persija," celoteh pria berusia 42 tahun yang gantung sepatu pada 2013 tersebut.
Selain itu, Aris juga punya momentum kebersamaan dengan striker legendaris Persija, Bambang Pamungkas yang kini menjadi manajer klub.
Keduanya sering berada satu kamar, baik itu di mes maupun di hotel saat Persija melakoni laga away.
Berita Terkait
-
Banyak Pemain Baru Berdatangan, Berikut Jadwal Pekan 18 BRI Super League 2025/2026
-
Misi Terselubung Persija Jakarta Hadirkan Alaeddine Ajaraie, Top Skor Liga India!
-
Profil Alaeddine Ajaraie, Penyerang Tajam Maroko Resmi Perkuat Persija Jakarta
-
Selamat Tinggal, Thom Haye Kembali ke Eropa
-
Tak Mau Terbuai Puncak Klasemen, Eliano Reijnders Bicara Soal Ancaman Persib
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Hasil Derby Manchester: Debut Manis Carrick, Manchester United Menang Mutlak Atas City
-
Bukan Sekadar Bagi Hadiah, Ini Tujuan Kevin Diks untuk Suporter Timnas Indonesia
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Manchester City dan Chelsea Saling Sikut untuk Rekrut Pemain Keturunan Filipina
-
Zidane Ungkap Kunci Taklukan Ruang Ganti Real Madrid: Pelatih Wajib Diterima Pemain
-
Patrick Kluivert Gagal Dapat Kerjaan Baru, Tunisia Jatuhkan Pilihan kepada Sabri Lamouchi
-
Tak Gentar Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Vietnam Tegaskan Status Juara Bertahan
-
Sesaat Lagi Kick Off! Link Streaming dan Susunan Pemain Manchester United vs Manchester City
-
Kabar Duka dari Serie A Italia: Presiden Fiorentina Meninggal Dunia
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Yunani?