Suara.com - Manajer Everton, Carlo Ancelotti meyakini performa ciamik sang striker, Dominic Calvert-Lewin di awal musim 2020/2021 tidak lepas dari radar pemantauan Timnas Inggris.
Calvert-Lewin kembali mencetak gol ketika membantu Everton mengalahkan Crystal Palace 2-1 di Selhurst Park, London, untuk laga matchweek ketiga Liga Inggris akhir pekan lalu.
Tambahan gol itu memantapkan posisi Calvert-Lewin sebagai pemuncak daftar top skor sementara Liga Inggris 2020/2021 dengan koleksi lima gol, bersanding dengan penyerang haus gol Leicester City, Jamie Vardy, yang juga sudah mengemas lima gol.
Ancelotti sendiri yakin jika Calvert-Lewin sudah layak dipanggil Timnas Inggris, dalam hal ini membela timnas senior The Three Lions.
Penyerang berusia 23 tahun itu sebelumnya merupakan striker andalan Timnas Inggris U-20 serta U-21, namun memang belum melakoni satu pun cap bersama timnas senior.
"Satu-satunya cara untuk bermain di timnas itu ya dengan bersikap seperti yang Calvert-Lewin perlihatkan saat ini," kata Ancelotti seperti dimuat Tribal Football.
"Staf Timnas Inggris pasti memantaunya, saya yakin. Penampilan hebatnya tak akan luput dari pantauan. Saya pribadi yakin bahwa ia sudah sangat pantas berkostum Timnas Senior Inggris," celoteh pelatih kawakan asal Italia itu.
Ancelotti pun menilai performa bagus Calvert-Lewin menjebol gawang lawan dalam tiga pekan awal Liga Inggris 2020/2021 tidak lepas dari kedisiplinannya tak membuang banyak energi di luar kotak penalti.
"Itu yang seharusnya dilakukan penyerang ketika memainkan skema penyerang tunggal. Ia harus siap sedia di dalam kotak penalti dan sekarang, Calvert-Lewin memperlihatkan itu," pungkas Don Carletto --julukan Ancelotti.
Baca Juga: Liverpool vs Arsenal, Tuan Rumah Terancam Tanpa Thiago dan Alisson
Berita Terkait
-
Jadwal Liga Inggris 2025/26 Pekan ke-12, Ada Derbi London Utara
-
Eks Bintang Liverpool Terancam Bangkrut Usai Diterpa Badai Masalah: Bisnis Gagal hingga Konflik
-
Sindiran atau Sadar Diri? Harry Kane Tak Yakin Bisa Raih Ballon d'Or Meski Cetak 100 Gol
-
Pencetak Gol Terbanyak Brasil Estevao Willian Kecewa Hasil Imbang Uji Coba Internasional Terakhir
-
Brasil Sulit Tembus Pertahanan Tunisia, Ancelotti Ungkap Tantangan Serius Laga Persahabatan
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Pincang! Liverpool Tanpa Florian Wirtz dan Bradley Lawan Nottingham Forest
-
Hansi Flick Siap Latih Lionel Messi jika kembali ke Barcelona
-
Indonesia Host FIFA Series 2026, Erick Thohir Puji Apresiasi Tanpa Henti FIFA
-
Tampil Jeblok, Jersijap Jepara Pecat Pelatih Mario Lemos
-
Jadwal Pertandingan Liga Italia 22-25 November 2025, Jay Idzes dan Emil Audero Main Kapan?
-
Final IFCPF Asia Oceania Cup 2025: Timnas Indonesia CP Siapkan Strategi Khusus Hadapi Iran
-
Disebut Cari Pelatih Murah untuk Timnas Indonesia, Ini Kata-kata PSSI
-
Breaking News! Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Kans Besar Lawan Juara Dunia
-
Bukan Batik Malaysia! Timur Kapadze Dapat Hadiah Batik Indonesia dari Sosok Ini
-
Timur Kapadze Latih Timnas Indonesia Menunggu Waktu? Salat Jumat di Istiqlal Jadi Kunci