Suara.com - Artis Nikita Mirzani membuat ultimatum tegas untuk para admin akun gosip di Instagram. Dia mengaku akan segera menempuh jalur hukum.
"Teruntuk semua akun gosip yang abal-abal dan nggak abal-abal, perhatikan ini baik-baik. Masih inget kasus Syahrini yang bisa memenjarakan admin salah satu akun gosip? Kalau lupa cek Google masih ada," kata Nikita Mirzanid di Instagram Story pada Jumat (23/7/2021).
Keputusan itu diambil bukan tanpa alasan. Dia merasa ada banyak postingan yang sengaja dibuat untuk memprovokasi agar membully dirinya.
"Jadi buat kalian semua yang mencoba memprovokasi atau mencoba membully, kalian para admin akun gosip akan bernasib sama," ujar Nikita Mirzani.
"Perhatikan siapa artis yang mau kalian bully. Apalah artis tersebut akan melakukan perlawanan atau diam," sambungnya lagi.
Biasanya, pemain Comic 8 ini tidak ambil pusing dengan masalah seperti itu. Tapi kali ini tidak.
"Selama ini saya diam karena saya berpikir hanya akan buang-buang waktu saja. Tapi setelah saya teliti lagi dengan baik, membuang waktu untuk memberikan kalian pelajaran akan terasa menyenangkan," tuturnya.
Nikita Mirzani mengimbau untuk segera menghapus semua postingan jahat yang diarahkan kepada dirinya.
"Silahkan bersihkan semua akun busuk kalian mumpung saya masih dikarantina nih belum bisa kemana-mana," terang Nikita Mirzani.
Baca Juga: Protes Soal Hotel Tempat Karantina Dinyinyiri, Nikita Mirzani Sewot
Pasalnya setelah menjalani karantina di hotel, mantan Dipo Latief ini akan langsung membuat laporan ke polisi. Dia menegaskan ini bukan sekadar ancaman belaka.
"Kalau saya sudah selesai karantina, tempat yang pertama kali saya datangin selain rumah saya yang nyaman itu adalah kantor polisi. Be aware karena sudah tidak ada lagi waktu untuk bermain-main," jelas Nikita Mirzani.
Sebelumnya, Nikita Mirzani juga sempat mengatakan bahwa akan mempolisikan 20 netizen nyinyir. Langkah itu diambil setelah dirinya pulang dari Turki.
Kini, Nikita Mirzani masih menjalani karantina di hotel lantaran baru pulang dari luar negeri. Karantina itu akan berakhir dalam beberapa hari ke depan.
Berita Terkait
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Kaleidoskop 2025: Deretan Artis Masuk Penjara, dari Nikita Mirzani hingga Onadio Leonardo
-
Hukuman Nikita Mirzani Diperberat: Vonis Banding Naik Jadi 6 Tahun?
-
Kaleidoskop 2025: Kasus Artis Terheboh yang Menyita Perhatian Publik
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Film Titip Bunda di Surga-Mu Segera Tayang di Bioskop, Angkat Luka Komunikasi Orang Tua dan Anak
-
8 Drama Park Shin Hye di Netflix, Terbaru Undercover Miss Hong
-
7 Drama Go Yoon Jung Wajib Masuk Watchlist, Terbaru Bareng Kim Seon Ho
-
Sinopsis The Bluff: Priyanka Chopra Tampil Badass sebagai Ratu Bajak Laut
-
Sinopsis The RIP, Reuni Matt Damon dan Ben Affleck yang Penuh Ketegangan
-
Review Film Alas Roban: Punya Semua Modal, Tapi Kehilangan Arah Cerita
-
Promo Buy 1 Get 1 Tiket Film Esok Tanpa Ibu di m.tix, Simak Cara Belinya
-
Beri Restu, Gitaris Letto Tegaskan Jabatan Noe Bukan Politik Utang Budi
-
Hampir Jadi Menantu Roy Marten, Kiky Saputri Pernah 'Match' dengan Gibran Marten di Aplikasi Kencan
-
Ricky Harun Digosipkan Karaoke Bareng LC, Begini Komentar Sang Ibunda