Suara.com - Zaskia Adya Mecca ikut berduka saat mengetahui kabar putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz, hilang terseret arus sungai Aare, Swiss. Kabar tersebut rupanya membuka luka lama Zaskia pada 2021.
Awalnya enggan berbagi, Zaskia Adya Mecca akhirnya menceritakan pengalaman saat mengunjungi curug di kawasan Sentul, Bogor. Bersama 4 rekannya, istri Hanung Bramantyo tersebut mengaku hampir terbawa arus curug.
"Cerita yang sulit kubuka, bahkan sempat berfikir akan kami simpan sendiri dan lupakan perlahan.. tapi lihat kejadian ini, aku harus membuka untuk meningkatkan kesadaran sama-sama akan bahayanya arus sungai," tulis Zaskia Adya Mecca pada Jumat (27/5/2022).
Dalam postingannya, Zaskia Adya Mecca membagikan potret bareng Prilia Nur Afrida, Defa Ajeng Kamelia, Tasya Nur Medina, dan Tiwuk Rayie. Potret selfie mereka berlima masih memperlihatkan keceriaan.
Kemudian ada potret Zaskia Adya Mecca sedang tiduran di bebatuan sungai yang dialiri arus dengan santai. Di balik foto-foto yang terlihat menyenangkan itu, terdapat kejadian cukup menegangkan.
"Sore itu kami setelah main sebentar di curug, menuju ke mobil dan mau menyebrangi sungai dengan air semata kaki.. mendadak air datang dengan arus deras.. 3 dari kami berhasil ke pinggir walau udah kebalik-kebalik, sayangnya dua terjebak," cerita Zaskia Adya Mecca.
Salah satu dari mereka yang tidak disebutkan namanya terbawa arus. Beruntung, salah satu dari mereka yang berada di tengah masih bisa menangkap tangan rekan yang hanyut dan tertolong sebuah batu besar.
Tidak ada satu pun orang yang menolong mereka karena tak ada peralatan yang memadai. Satu orang yang memegang tangan yang lain pun hampir menyerah karena arus yang amat deras.
"Setelah 45 menit yang di tengah berhasil ditolong walau si bapak penolong juga hampir pingsan. Bukan, bukan tim sar, tanpa keahlian juga, si bapak mempertaruhkan dirinya untuk menolong kami," kata Zaskia Adya Mecca.
Baca Juga: Ini Daftar Lengkap Putra-Putri Ridwan Kamil, Termasuk Satu Anak Angkat
Perjuangan yang menegangkan tersebut membuahkan hasil. Hingga saat ini, Zaskia Adya Mecca dan teman-temannya masih melakukan pemulihan ke psikolog karena amat trauma akan kejadian itu.
"Hati-hati bermain dengan sungai, kami sudah waspada pun bisa terancam.. Bismillah semoga Eril ditemukan selamat," tulis Zaskia Adya Mecca menutup unggahannya.
Hingga saat ini, putra Ridwan Kamil kabarnya belum ditemukan. Doa terus diberikan berbagai kalangan, mulai dari kalangan politik hingga artis.
"Aduuuuh nggak kebayaaaang. Peluuuuk! Semoga kang emil dan keluarga diberi ketabahan hati. Ditunggu kabar baik dr eril," komentar Mona Ratuliu di postingan Zaskia Adya Mecca.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Berita Terkait
-
Tok! Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Diputus Cerai
-
Palu Hakim Diketuk, Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Sah Bercerai
-
Mentan Keseleo Lidah, Sebut Gubernur Jabar Ridwan Kamil Bukan KDM, Langsung Istighfar dan Minta Maaf
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian