-
JPU mempertanyakan alasan Razman Nasution berobat ke Penang.
-
Dokter RS Koja tidak pernah merekomendasikan Razman berobat ke luar negeri.
-
Hakim tetap melanjutkan sidang vonis meski Razman tidak hadir.
Suara.com - Fakta mengejutkan terungkap dalam sidang putusan kasus pencemaran nama baik yang menjerat Razman Arif Nasution. Alasan sakit yang membuatnya dirawat di Penang, Malaysia, kini dipertanyakan setelah Jaksa Penuntut Umum (JPU) membongkar hasil investigasi.
JPU melaporkan bahwa dokter yang merawat Razman Arif Nasution tidak pernah memberikan rekomendasi berobat ke luar negeri.
Jaksa menjelaskan, pihaknya telah berkoordinasi langsung dengan Rumah Sakit Koja, tempat Razman sempat dirawat sebelum bertolak ke Malaysia.
"Sesuai dengan perintah Yang Mulia pada persidangan yang lalu pada tanggal 23 September 2025, kami telah berkoordinasi dengan Rumah Sakit Koja, di mana tempat eh terdakwa ini dirawat," kata JPU dalam sidang yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Selasa (30/9/2025),
Dari hasil koordinasi, terungkap bahwa Razman memang sempat dirawat, namun telah keluar dari rumah sakit tersebut pada 25 September 2025.
"Dan kemudian, dua hari kemudian, di tanggal 25, terdakwa kami sudah komunikasi, dia telah keluar dari Rumah Sakit Koja, mohon izin, Yang Mulia. Tanggal 25," lanjut jaksa.
Poin krusialnya adalah, saat jaksa menanyakan perihal rujukan. Pihak dokter di RS Koja secara tegas menyatakan tidak pernah mengeluarkan rekomendasi apa pun bagi Razman Arif Nasution berobat ke luar negeri.
"Saat itu kita tanyakan kepada dokter, tidak ada satu pun rekomendasi untuk meninggalkan Jakarta ataupun ke luar negeri," ungkap JPU.
Kejanggalan lain yang disorot jaksa adalah momentum pengiriman surat pemberitahuan.
Baca Juga: Sidang Vonis Lawan Hotman Paris Terancam Batal Lagi, Razman Nasution Masih Dirawat di Malaysia
Pihak kejaksaan baru menerima surat tersebut tepat saat terdakwa kasus Hotman Paris Hutapea itu sudah dalam perjalanan.
"Dan saat itu pas kita cek, surat tersebut, kita terima di saat dia telah berangkat, Yang Mulia," tegasnya.
Temuan ini seolah mematahkan dalih sakit yang menjadi alasan Razman Nasution untuk tidak menghadiri sidang vonisnya.
Akibatnya, majelis hakim memutuskan untuk tetap melanjutkan persidangan dan membacakan putusan meski tanpa kehadiran pengacara 55 tahun tersebut.
Tag
Berita Terkait
-
Minta Jangan Terpengaruh Hotman Paris Jelang Vonis, Pengacara Razman Nasution Ditegur Hakim
-
Alasan Tim Pengacara Walk Out di Sidang Putusan Razman Arif Nasution
-
Pengacara Ungkap Penyakit yang Bikin Razman Arif Nasution Dilarikan ke Malaysia Jelang Vonis
-
Sidang Vonis Memanas, Pengacara Razman Arif Nasution Walk Out Tolak Putusan Hakim
-
Pengacara Yakin Hakim Tidak Akan Beri Vonis saat Razman Arif Nasution Dirawat
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan
-
Reza Arap Lamar Lula Lahfah? Bakal Nikah Beda Agama
-
Review Now You See Me: Now You Don't, Reuni Horsemen yang Kurang Greget