Suara.com - Pemerintah Indonesia sedang berjuang meyakinkan masyarakat untuk mau divaksinasi Covid-19, salah satunya dengan menggandeng publik figur termasuk Nazriel Irham atau yang akrab disapa Ariel Noah.
Nampaknya pentolan grup band Noah ini berhasil menginfluence masyarakat soal vaksin, terbukti dengan trendingnya nama Ariel di Twitter, saat menjelaskan vaksin Covid-19 dan virus corona.
Ariel menjelaskan bagaimana vaksin bisa meningkatkan kekebalan tubuh terhadap virus corona SARS CoV 2 penyebab sakit Covid-19.
"Kalau orang sudah divaksin itu karena badannya sudah kenal dengan virus corona, jadi si itu (kekebalan tubuh) bisa lebih cepat bekerja," ujar Ariel saat menjadi bintang tamu di channel YouTube SULE Channel, dikutip Suara.com, Selasa (23/2/2021).
"Begitu virus masuk ke badan, (virus) ada proteinnya, nah itu suka diambil sama antibodi kita, karena ini virus baru jadi si antibodi belum kenal," sambung Ariel.
Pelantun 'Menghapus Jejakmu' itu juga menjelaskan bagaimana Covid-19 berbeda dari virus flu yang sudah dikenal tubuh sehingga lebih mudah sembuh.
Akibat virus baru inilah ia menyusup di tubuh dan berkembangbiak di dalamnya sehingga menyebabkan sakit Covid-19.
"Kalau udah divaksin, begitu ada corona beneran masuk, jadi antibodi sudah siap. Jadi bisa sakit tapi nggak parah. Jadi kayak kena flu aja, itu sebenarnya," terang Ariel.
Lelaki dengan seorang putri itu menjelaskan lebih lanjut bagaimana vaksin tidak hanya melindungi diri sendiri tapi juga bisa melindungi orang lain.
Baca Juga: Ini Lirik dan Chrod Menghapus Jejakmu Ariel NOAH feat BCL yang Bikin Baper
Lantaran vaksin membuat virus tidak bisa berkembang biak di tubuh, sehingga jumlah virusnya tidak bisa menular ke orang lain.
"Jadi sebenernya orang yang kita lindungi itu orang-orang yang nggak bisa divaksin. Yang TBC (tuberkulosis) punya masalah imunitas, karena begitu mereka kena corona pasti sakit. Selain melindungi diri sendiri ya, (vaksin) melindungi mereka juga," pungkas Ariel.
Pemilihan bahasa dan istilah, serta cara menjelaskan lelaki kelahiran 39 tahun itu dinilai sangat bisa dimengerti masyarakat awam, sehingga lebih mudah dicerna.
Bahkan dari sebanyak 31,4 ribu akun yang mencuitkan nama Ariel mengaku lebih mendengarkan penjelasan lelaki kelahiran Pangkalan Brandan, 16 September 1981 itu, dan menyandingkannya dengan Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO.
"Siapakah orang Indonesia pertama yg layak menjadi Dirjen WHO dan kenapa Ariel?" cuit @newsplatter.
"Cara menjelaskannya apik, menggunakan cerita yang sederhana jadi bikin gampang dicerna. Selain itu, Ariel juga keliatan berhati-hati saat menjelaskan. Salut sih," timpal @bennysiauw89
Berita Terkait
-
Siapa Pemeran Ancika di Dilan 1997? Foto Ariel NOAH Bareng Sosok Misterius Bikin Penasaran
-
Ariel NOAH: Masih Ada Penyanyi Disomasi Saat Nyanyikan Lagunya Sendiri, Legendaris Lagi
-
Curhat Ariel NOAH Kelimpungan Cari Pasangan Tanding: Buat Main Padel Aja Susah, Apalagi Cari Jodoh
-
Suasana Rapat RUU Hak Cipta di DPR Mencair, Ketua Baleg Minta Ariel Noah Bernyanyi
-
Undang Piyu Padi hingga Ariel Noah, Baleg DPR RI Lakukan Harmonisasi Revisi UU Hak Cipta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Stop Diet Ketat! Ini 3 Rahasia Metabolisme Kuat ala Pakar Kesehatan yang Jarang Diketahui
-
Indonesia Darurat Kesehatan Mental, Kasus Terbanyak: Depresi, Anxiety, dan Skizofrenia
-
Rekomendasi Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh yang Mudah Ditemukan di Apotek
-
Horor! Sampah Plastik Kini Ditemukan di Rahim Ibu Hamil Indonesia, Apa Efeknya ke Janin?
-
Kebutuhan Penanganan Kanker dan Jantung Meningkat, Kini Ada RS Berstandar Global di Surabaya
-
Waspada Ibu Hamil Kurus! Plis Kenali Risikonya dan Cara Aman Menaikkan Berat Badan
-
9 Penyakit 'Calon Pandemi' yang Diwaspadai WHO, Salah Satunya Pernah Kita Hadapi
-
Kabar Baik Pengganti Transplantasi Jantung: Teknologi 'Heart Assist Device' Siap Hadir di Indonesia
-
Jennifer Coppen Ungkap Tantangan Rawat Kulit Sensitif Anaknya, Kini Lebih Selektif Pilih Skincare
-
Titiek Soeharto Klaim Ikan Laut Tidak Tercemar, Benarkah Demikian?