Suara.com - Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan telah menetapkan enam pasangan bakal calon kepala daerah di Jawa Tengah. Mereka akan bertarung di 7 kabupaten/kota di Jawa Tengah pada 2017.
"Pasangan bakal calon di enam daerah sudah diputuskan dalam rapat DPP kemarin, hanya memang belum dituangkan dalam bentuk surat keputusan," kata Ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto di sela kegiatan sosialiasi empat pilar kebangsaan di Panti Marhaen Semarang, Jumat (2/9/2016).
Keenam daerah yang sudah ditetapkan pasangan bakal calon kepala daerah dari PDIP itu adalah Kabupaten Banjarnegara, Kabupaten Batang, Kabupaten Jepara, Kabupaten Pati, Kabupaten Cilacap, dan Kabupaten Brebes, sedangkan Kota Salatiga belum ada keputusan dari DPP.
Bambang masih merahasiakan nama-nama bakal calon kepala daerah yang direkomendasikan DPP PDIP. "Tunggu saja, nanti pada saatnya akan diumumkan," ujarnya.
Rencananya, kata dia, semua pasangan bakal calon kepala daerah di tujuh daerah di Jateng akan dihadirkan pada saat pengumuman secara resmi.
Menurut dia, pada tujuh pilkada serentak 2017 di Jateng mendatang, PDIP akan berkoalisi dengan partai politik yang lain dalam mengusung pasangan bakal calon kepala daerah. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Tok! Laras Faizati Divonis 6 Bulan Penjara Kasus Penghasutan, Tapi Hakim Perintahkan Langsung Bebas
-
Tok! Laras Faizati Bebas dari Penjara, Hakim Jatuhkan Pidana Pengawasan 1 Tahun
-
Sekolah Rakyat Diklaim Jadi yang Pertama di Dunia Ukur Bakat Siswa Pakai AI
-
7 Fakta Ketua PBNU Diduga Terima Duit Haram Korupsi Kuota Haji
-
Ancaman Mata Kering SePeLe di Balik Layar Laptop Mengintai Pekerja Remote, INSTO Dry Eyes Solusinya
-
Wakil Ketua DPRD Jabar Ono Surono Diperiksa KPK, Terseret Pusaran Korupsi Bupati Bekasi?
-
KIP Perintahkan KPU Serahkan Salinan Ijazah Jokowi, Diberi Waktu 14 Hari untuk Banding
-
Aplikasi Dapodik 2026.b PAUD Diluncurkan, Operator Wajib Lakukan Instal Ulang
-
Terbongkar, Ini Daftar 9 Informasi Ijazah Jokowi yang Sengaja Ditutupi KPU
-
Simbol X di Masker Warnai Sidang Vonis Laras Faizati di PN Jaksel, Apa Maknanya?