Suara.com - Gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tak akan meminta bantuan istrinya, Veronica Tan, untuk membantu kampanye atau mensosialisasikan program serta visi-misi calon petahana Ahok dan Djarot Saiful Hidayat kepada masyarakat menjelang Pilkada Jakarta 2017.
Ahok mengatakan, istrinya telah disibukkan dengan kegiatan sebagai Ketua I Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) DKI Jakarta dan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) DKI Jakarta.
"Istri saya, ya, dia urus Dekranasda juga. Nggak ikut jurkam (juru kampanye)-lah. Ngapain?" kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (25/10/2016).
Sementara, berbeda dengan Ahok, istri Djarot, Happy Farida, akan ikut turun melakukan sejumlah kegiatan sosialisasi. Happy akan lebih sering mendatangi acara-acara majelis taklim atau pengajian umat Islam.
"Istri saya nanti ikut langsung. Sekarang sudah dipersiapkan untuk ke majelis-majelis taklim, dan akan berdialog dengan warga," kata Djarot, beberapa waktu lalu.
Ahok sendiri mengaku khawatir, apabila istrinya ikut turun melakukan sosialisasi ke tempat ibadah Muslim seperti Happy, dikhawatirkan akan dijadikan peluang oleh lawan politik untuk menyerang Ahok-Djarot dengan isu suku, agama, ras dan antargolongan (SARA).
"Saya nggak tahu. Masa istri saya (juga) ke majelis taklim? Nanti ribut lagi," ucap Ahok sembari kemudian tertawa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Pemerintah Siap Tanggung Utang Whoosh, Bayar dari Duit Hasil Efisiensi dan Sitaan Koruptor?
 - 
            
              Guru Dianiaya Wali Murid Cuma Gara-gara Sita HP, DPR Murka: Martabat Pendidikan Diserang!
 - 
            
              Warga Protes Bau Sampah, Pramono Perintahkan RDF Plant Rorotan Disetop Sementara
 - 
            
              Tanggul Jebol Terus? DKI Jakarta Siapkan Jurus Pamungkas Atasi Banjir Jati Padang!
 - 
            
              Budi Arie Merapat ke Prabowo Cari Aman dari Kasus Judol? PDIP: Gerindra Bukan Tempat Para Kriminal!
 - 
            
              Prabowo Pasang Badan Soal Utang Whoosh: Jangan Dipolitisasi, Nggak Usah Ribut-ribut!
 - 
            
              Puan Maharani: Negara Harus Permudah Urusan Rakyat, Bukan Persulit!
 - 
            
              Gebrakan Ambisius Prabowo: Whoosh Tembus Banyuwangi, Pasang Badan Soal Utang
 - 
            
              Prabowo Akhirnya Bicara Soal Polemik Whoosh: Saya Tanggung Jawab Semuanya!
 - 
            
              Makin Beringas! Debt Collector Rampas Mobil Sopir Taksol usai Antar Jemaah Umrah ke Bandara Soetta