Suara.com - Suami mendiang Wayan Mirna Salihin, Arief Soemarko menyambangi Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Dia ingin menyaksikan sidang pembacaan putusan Jessica Kumala Wongso atas kasus kematian istrinya.
Arief yang tiba sekitar pukul 09.40 WIB ini nampak mengenakan kaos putih bergambar wajah Mirna dengan tulisan Justice for Mirna. Tak hanya Arief sejumlah pengujung pun terlihat mengenakan atribut yang sama.
Arief mengaku sengaja membuat kaos Justice for Mirna di sidang vonis Jessica sebagai bentuk solidaritas untuk masyaakat yang mendukung keadilan terkait kasus pembunuhan istrinya. Arief pun mengaku telah membuat sebanyak 200 kaos.
"Kita kemarin buat 200 kaos," kata Arief.
Arief membagikan kaos Justice for Mirna kepada pengunjung sidang.
Beberapa pengunjung juga mengenakan kaos Justice for Mirna. Salah satunya yakni pengunjung bernama Santi (39). Dia sengaja datang ke PN Jakpus untuk bisa melihat secara langsung pembacaan vonis oleh majelis hakim.
"Saya sengaja datang ke sini, soalnya kalau nonton di rumah enggak puas," kata dia.
Santi prihatin dengan keadaan keluarga terkait peristiwa yang menimpa Mirna.
"Saya tidak ada hubungan apapun dengan keluarga Mirna," kata Santi.
Dia pun berharap majelis hakim bisa menjatuhkan vonis maksimal kepada Jessica
"Saya mewakili masyarakat di luar sana berharap dia (terdakwa Jessica) dihukum seberat-beratnya kalau bisa sampai seumur hidup," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Pekik Syukur dan Tangis Haru Pecah di PN Jakut Usai Hakim Bacakan Vonis Pendemo Agustus
-
Pembangunan Sekolah Rakyat di Tengah Sekolah Rusak: Solusi atau Salah Prioritas?
-
Sumut Darurat Agraria: 450 Konflik Mandek, 1,8 Juta Jiwa Terdampak Bencana Sepanjang 2025
-
Roy Suryo Siap Laporkan Balik Eggi Sudjana, Sebut Ada Strategi Adu Domba 'Otoritas Solo'
-
Heboh Kota Tua Jadi Lokasi Syuting Film Lisa BLACKPINK, Begini Penjelasan Pihak Pengelola
-
Batal Lanjutkan RJ, Penghentian Kasus Hogi Minaya Tinggal Tunggu Surat Kejari Sleman
-
Nyaris Seluruh Faskes di Daerah Bencana Sumatera Berfungsi Normal
-
Buka Pelatihan Komunikasi Sosial, Kapolda Metro Jaya: Polisi Jangan Sakiti Hati Masyarakat!
-
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, PKB Beri Respons Begini
-
Lisa BLACKPINK 'Ambil Alih' Kota Tua untuk Syuting Film, Sejumlah Jalan Direkayasa hingga 7 Februari