Suara.com - Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Saefullah melepas kontingen Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) II Provinsi DKI Jakarta di Balai Agung, Balai Kota, Jakarta, Kamis (10/11/2016).
Sebanyak 231 kontingen yang terdiri dari 131 atlet pelajar, 22 pelatih dan 77 ofisial, akan mengikuti Popwil II yang diselenggarakan di Gelanggang Olahraga Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, 13-20 November 2016.
Dalam sambutannya, Saefullah berharap atlet pelajar perwakilan dari DKI Jakarta bisa meraih prestasi dan bisa membanggakan Provinsi DKI Jakarta.
"Tahun ini kita buktikan hasilnya apakah pelajaran selama mengikuti latihan membawa hasil yang positif, kalau tidak kita evaluasi," ujar Saefullah dalam sambutannya.
Saefullah meminta semua atlet pelajar bisa menyerap keterampilan dan latihan yang didapat selama berada di karantina untuk dituangkan di ajang Popwil II.
Saefullah meyakini para atlet memiliki semangat yang tinggi dalam mengikuti Popwil II.
"Atlet berjuang demi Jakarta, nanti pada waktunya demi Indonesia. Saya yakin Anda semua memiliki semangat. Saya ingatkan bertanding harus dengan penuh konsentrasi," jelas Saefullah.
"Dengan mengucap Bismillahirrahamnirrahim, kontingen resmi saya lepas. Semoga sukses," ungkapnya.
Popwil II Provinsi DKI Jakarta akan diikuti enam daerah, yakni Jakarta, Bengkulu, Sumatera Selatan, Lampung, Jawa Barat dan Kalimantan Barat.
Ajang ini akan mempertandingkan delapan cabang olahraga, antara lain sepak bola, basket, voli, sepak takraw, pencak silat, tenis meja, tenis, dan bulutangkis.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
Terkini
-
Ahli BRIN Ungkap Operasi Tersembunyi di Balik Jalan Tambang PT Position di Halmahera Timur
-
Jeritan Sunyi di Balik Tembok Maskulinitas: Mengapa Lelaki Korban Kekerasan Seksual Bungkam?
-
Mendagri Tito Dapat Gelar Kehormatan "Petua Panglima Hukom" dari Lembaga Wali Nanggroe Aceh
-
'Mereka Mengaku Polisi', Bagaimana Pekerja di Tebet Dikeroyok dan Diancam Tembak?
-
Efek Domino OTT Bupati Ponorogo: KPK Lanjut Bidik Dugaan Korupsi Monumen Reog
-
Bukan Kekenyangan, Tiga Alasan Ini Bikin Siswa Ogah Habiskan Makan Bergizi Gratis
-
Jenderal Bintang Dua Terseret Sengketa Lahan Jusuf Kalla, Mabes AD Turun Tangan
-
Video Aksi Koboi di Tebet, Pulang Kerja Dihadang dan Diancam Tembak
-
Asfinawati Nilai Ada 'Main Politik' di Balik Mandeknya Kasus HAM di Kejagung
-
Ribka Tjiptaning Dilaporkan ke Bareskrim, Organisasi Sayap PDIP Singgung Pembungkaman Suara Kritis