Suara.com - Mungkin pekerjaan nenek bernama Hava Celebic ini terkesan aneh dan menjijikkan. Pasalnya ia menyembuhkan penyakit dengan cara menjilat bola mata pasien.
Seperti dilansir Metro.co.uk, Hava mengklaim sebagai satu-satunya orang di dunia yang memiliki kemampuan untuk menyembuhkan dengan lidahnya. Tercatat, sudah sekitar 5.000 orang telah disembuhkan oleh nenek berusia 80 tahun tersebut.
Biaya pengobatannya pun terbilang murah yakni hanya 10 euro saja (sekitar Rp 145 ribu). Untuk cara pengobatannya terbilang unik, yakni dengan mensterilisasi mulutnya dengan alkohol. Kemudian, ia menjilat bola mata pasien untuk menghilangkan serpihan, kaca, debu yang menganggu penglihatan pasien.
"Awalnya saya mempelajari teknik ini dari seorang wanita yang juga dikenal sebagai Hava. Sayangnya, saya gagal mewariskan keterampilan ini kepada keturunan saya karena mereka merasa jijik untuk menempelkan lidahnya di mata orang lain," ujar nenek asal Bosnia Herzegovina tersebut.
Bahkan jika ia meninggal, nantinya Hava akan mendonorkan lidahnya tersebut.
"Jika meninggal nanti, saya mau lidah saya dipotong, agar organ ini kelak dapat membantu orang lain juga," tukasnya.
Pasien Hava bukan warga lokal saja, melainkan pasien dari luar negeri, seperti Amerika dan Rusia.
"Kebanyakkan obat modern tak bisa membantu menyembuhkan dan mereka dikenakan dengan harga yang mahal. Saya tak akan mengenakan biaya sepeser pun bagi pasien yang kurang mampu dan tak memiliki uang," jelasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Demi Jadi 'Kembaran' Angga Yunanda, Dodit Mulyanto Minum Suplemen Peninggi Badan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Merangkak Pulang dari Semak Belukar: Kisah Nenek Saudah Korban Perlawanan terhadap Mafia Tambang?
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
Sinopsis Film Sebelum Dijemput Nenek, Cerita Mitos Berbalut Komedi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Polda Metro Terbitkan SP3 untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis, Perkara Roy Suryo Cs Tetap Lanjut
-
Diduga Masturbasi di Bus TransJakarta, Dua Penumpang Diperiksa Polisi
-
Disebut Paling Bahagia, Indonesia Justru Dibayangi Tingkat Kemiskinan Tertinggi Versi Bank Dunia
-
FPI Ancam Polisikan Pandji Pragiwaksono Buntut Stand Up Komedi Mens Rea
-
Jokowi Terima Restorative Justice, Polda Metro Terbitkan SP3 untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis
-
Eggi Sudjana Ajukan Restorative Justice di Kasus Ijazah Jokowi, Jadi Jalan Damai Tanpa Pengadilan?
-
Istana Bicara Soal RUU Anti Propaganda Asing, Berpotensi Bungkam Kritik?
-
Jadi Alat Melakukan Tindak Pidana: Akun IG Laras Faizati Dimusnahkan, iPhone 16 Dirampas Negara
-
KPK Sebut Ketua PDIP Jabar Diduga Kecipratan Duit Kasus Ijon Proyek Bekasi, Berapa Jumlahnya?
-
Pola Korupsi 'Balik Modal Pilkada' Jerat Bupati Bekasi? KPK Cium Modus Serupa Lampung-Ponorogo