Suara.com - Calon gubernur Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sore ini tengah melakukan kegiatan kampanye di Jalan Kramat Empat, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/2/2017). Ahok tiba di lokasi kampanye pukul 15.30 WIB.
Kampanye Ahok kali ini ternyata tidak memberitahukan ke Panitia Pengawas Pemilu Kota Jakarta Timur.
Anggota Panitia Pengawas Kecamatan Cipayung, Tuin, mengatakan tak ada koordinasi dari tim sukses Ahok dan Djarot Saiful Hidayat.
"Yang jelas disini (Ahok) nggak ada izin untuk kampanye, nggak ada pemberitahuan kampanye Ahok. Nggak ada jadwal di sini," kata Tuin kepada wartawan.
Selanjutnya, Tuin akan membuat berita acara, kemudian diserahkan ke Panitia Pemilu Pengawas Kota Jakarta Timur.
"Nggak ada laporan ke kita. Ini bisa kena sanksi administrasi," ujar Tuin.
Tuin menjelaskan setiap calon gubernur atau calon wakil gubernur Jakarta yang akan melakukan kegiatan kampanye ke kampung-kampung sehari sebelum kegiatan harus sudah melaporkan ke panitia pengawas pemilu.
"Biasanya kalau calon mau turun (kampanye) ada pemberitahuan ke panwaskota sehari atau dua hari sebelum kampanye. Hari ini paslon ini (Ahok) sampai sekarang belum ada pemberitahuan," kata Tuin.
"Nanti kita akan panggil tim sukses Ahok yang di kecamatan sini. Akan kita koordinasikan kenapa belum memberitahukan," Tuin menambahkan.
Baca Juga: Ahok Sebaiknya Ngaca ke Kwik Kian Gie, Semua Gara-gara Ucapan
Di sana, ratusan pelajar SDN Lubang Buaya 06 berlarian ke luar area gedung sekolah dan menuju jalan raya mendekat ke Ahok yang tengah kampanye.
Fluwna, siswi kelas 2 SDN Lubang Buaya terlihat senang bisa bertemu dengan Ahok dan bersalaman.
"Saya kenal Pak Ahok. Senang (bisa ketemu), ini udah pulang sekolahnya," kata Fluwna kepada wartawan.
Selain Fluwna, Rajendra juga menceritakan hal yang sama. Dia mengatakan ke luar area sekolah, ikut teman-temannya yang sudah berlarian mengejar Ahok.
"Ini lagi istirahat, mau salaman saja sama Pak Ahok. Nanti masuk lagi pukul 16.00 WIB," kata Rajendra.
Kemudian, mantan Bupati Belitung Timur ini terlihat kembali menyapa warga dan mengajak salaman. Sesekali suami Veronica Tan ini juga melayani warga yang ingin meminta foto bersama.
Berita Terkait
-
Cerita Saksi Saat Polisi Sita Barang Pribadi Firza Kasus Chat Sex
-
Ahok Sebaiknya Ngaca ke Kwik Kian Gie, Semua Gara-gara Ucapan
-
Pengacara: Akibat Keterangan Palsu, Ahok Jadi Pesakitan
-
Pengacara Ahok Cerdik, Sukses Membuat SBY Muncul dengan Isu Baru
-
Usai Novel dan Muchsin, Kini Giliran Willyudin Dipolisikan Ahok
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi
-
TKA 2025 Hari Pertama Berjalan Lancar, Sinyal Positif dari Sekolah dan Siswa di Seluruh Indonesia
-
Aktivis Serukan Pimpinan Pusat HKBP Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik