Suara.com - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy memberikan apresiasi kepada anak-anak peserta lomba seni membaca ayat-ayat Al Quran. Ia marasa takjub karena banyak anak-anak yang sudah mampu menghafal Al Quran, meski pun baru mampu menghafal juz 30.
"Saya iri, kecil-kecil sudah siap lomba tilawah juz 30, itu luar biasa. Karena saya kecil paling hanya empat, lima surat pendek dari juz ama," kata Muhadjir saat membuka lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) di Istana Negara, Senin (12/6/2017).
Muhadjir mengaku saat masih duduk dibangku sekolah dasar (SD) belum bisa menghafal juz 30. Ia hafal juz 30 setelah mulai remaja, duduk di bangku SMP. Maka dari itu, ia menyemangati anak-anak peserta lomba agar terus belajar dengan giat lagi yang hasilnya bisa dipetik dunia dan akhirat.
"Saya di usia mereka belum hafal juz 30, bahkan saya mungkin baru lancar di tingkat SMP, setelah ikut Jamiatul Quran. Saya ikut gabung ketika itu dan saya sangat menikmati baca alquran walau tidak pernah juara. Saya kira semua optimis saja, dari adik-adik, anak-anak semua mari kita beri dorongan motivasi kuat sebagai hafiz pembaca alquran yang nggak ada ruginya, pahala dipanen di dunia akhirat," terang dia.
Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang ini menceritakan, dirinya menghafal Al Quran diajarkan oleh sang nenek yang merupakan seorang hafizah. Menurut dia, neneknya sangat disiplin dan punya aturan yang ketat dalam mengajarkan hafalan alquran. Neneknya baru membolehkan ganti surat lain, bila surat yang awal sudah benar benar hafal.
Namun karena kenakalannya, ia kerab mengelabui sang nenek. Dia memanfaatkan neneknya yang suka lupa lembaran surat yang dibaca sebelumnya. Di hari berikutnya, Muhadjir langsung melompati surat baru meski sebetulnya surat sebelumnya belum hafal.
"Saya tahu kelemahan nenek saya kalau ajarin hafal Al Quran, beliau sambil berbaring. Beliau selalu menanyakan kemarin saya ajar sampai mana, karena beliau lama kalau memindah (lembaran) surat, kalau nggak hafal nggak pindah-pindah, saya lama-lama bosan. Beliau sering tanya kemarin sampai ayat berapa, kemudian beliau baru tahu, tapi beliau lupa dan nggak pernah tahu mulai dari kapan, jadi saya curi dua halaman. Jadi saya surat albaqarah itu sebagian hafal , banyak yang tidak hafalnya karena sebagian saya curi," ungkap dia.
Namun Muhadjir merasa sangat menyesal atas perbuatannya kepada sang nenek. Dia merasa berdosa sering berbohong pada neneknya.
"Jadi saya merasa bersalah betul, seandainya bisa diulang kecil sekali lagi saya akan mulai bertobat dan menghafal Al Quran dari awal," tutur dia.
Baca Juga: Lebih Penting dari Baca Al Quran, Kenapa Massa Aksinya Sedikit?
Mendikbud ini pun menebus dosa kepada neneknya dengan ikut Jamiatul Quran di Madiun, Jawa Timur, saat duduk di bangku SMP. Oleh sebab itu, dia berpesan agar semua anak-anak khususnya peserta MTQ untuk terus memjaga dan mengembangan kemampuannya menghafal Al Quran.
Dia menambahkan, banyak kelebihan dan keuntungan menjadi hafiz dan hafiza. Salah satunya bisa mendapatkan beasiswa kuliah diperguruan tinggi negeri ternama di Indonesia.
"Anak-anak sekalian kalau hafiz Al Quran tidak sulit masuk perguruan tinggi, termasuk perguruan tinggi negeri yang bagus maupun swasta. Jadi Universitas Indonesia (UI), Universitas Gajah Mada (UGM), dan Institut Teknologi Bandung (ITB) ada beasiswa untuk hafiz. Karena itu terus pelihara kemampuan hafiz Al Quran," pungkas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta