Suara.com - Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan pemenang sayembara desain prasarana terintegrasi Halte Bus Rapid Transit (BRT) Transjakarta dan Stasiun MRT (Moda Raya Transportasi) ASEAN Simpang CSW-Kebayoran Baru yakni "Cakra Selaras Wahana" atau CSW karya Biro Studio Lawang.
Anies menuturkan penyelenggaraan sayembara terbuka memungkinkan masyarakat untuk ikut berkolaborasi bersama pemerintah dalam membangun Jakarta.
Meski begitu, kata Anies, salah satu tantangan di Jakarta saat ini, yakni membuat sebuah sistem transportasi umum massal yang terintegrasi.
"Konsekuensinya bagi warga bisa berangkat dari mana saja, bisa transfer dengan mudah untuk tujuan ke mana saja. Hari ini, kita semua dalam proses menuju itu. Kata kuncinya integrasi. Dan integrasi itu harus dimulai dari saat perencanaan," ujar Anies di Balai Agung, Balai Kota Jakarta, pada Senin (15/4/2019).
Sayembara tersebut merupakan bentuk kebijakan Jak Lingko yang mengintegrasikan transportasi publik di Jakarta yaitu koridor 1 dan 13 Transjakarta dengan MRT Jakarta.
Tak hanya itu, Anies mencontohkan simpang Centrale Stichting Wederopbouw (CSW) merupakan salah satu contoh perencanaan yang kurang memperhatikan integrasi karena pembangunan infrastruktur BRT dan MRT yang hampir bersamaan, namun tidak berorientasi pada kemudahan untuk penumpang.
Karena itu kata Anies, pemprov melihat peluang agar ruang yang tidak terkelola dengan baik antara Halte Transjakarta CSW dengan Stasiun ASEAN MRT Jakarta mendapatkan solusi terbaik dari anak bangsa melalui mekanisme sayembara terbuka.
Anies mengaku senang Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendorong proyek-proyek fasilitas publik disayembarakan agar mendapat ide-ide terbaik dari masyarakat.
"Dan kelihatan dari sayembara tadi, solusi-solusi yang ditawarkan menarik sekali. Jadi, saya berharap Transjakarta dan MRT Jakarta bisa kerja bersama menuntaskan ini. Targetnya sebetulnya kita berharap kurang dari satu tahun, sudah semuanya bisa selesai," kata dia.
Baca Juga: Minimarket dalam Stasiun MRT Jakarta Dilarang Jual Mi Instan
Direktur Utama PT Transjakarta Agung Wicaksono menuturkan CSW merupakan kawasan bersejarah sejak zaman penjajahan Belanda dengan singkatan Centrale Stichting Wederopbouw yang memiliki rancangan awal sebagai pusat simpangan berbentuk bundaran.
Kemudian, seiring perkembangan zaman, model bundaran tersebut ditiadakan dan menjadikan simpang CSW sebagaimana jalan raya pada umumnya.
Agung menuturkan pemenang desain prasarana integrasi halte BRT Transjakarta dan Stasiun MRT di Simpang CSW-Kebayoran Baru dengan karya Cakra Selaras Wahana harus membuat Detailed Engineering Design (DED) dalam jangka waktu 45 hari.
"Di akhir Mei 2019, idealnya sudah memiliki DED yang menjadi satu dasar untuk melakukan pengadaan konstruksi pembangunan antara halte Transjakarta CSW dengan stasiun MRT ASEAN," kata dia.
Tak hanya itu kata Agung, integrasi halte BRT Transjakarta dan Stasiun MRT di Simpang CSW-Kebayoran Baru memiliki pagu anggaran Rp 30 miliar.
Karya Cakra Selaras Wahana meraih peringkat pertama dalam sayembara yang diselenggarakan Transjakarta.
Berita Terkait
-
Minimarket dalam Stasiun MRT Jakarta Dilarang Jual Mi Instan
-
Tak Terima Dikritik, Anies Suruh Ketua Fraksi PDIP Banyak Baca Buku
-
Anies Resmikan Stasiun MRT ASEAN, Wamenlu: Bisa Memberikan Nilai Ekonomi
-
Manjakan Pejalan Kaki, Pemprov Bakal Perlebar Trotoar di Kemang
-
Tomo: Kepadatan Pintu Masuk MRT karena Penumpang Tidak Tap Out
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya
-
Usai Budi Arie Kasih Sinyal Gabung Gerindra, Projo Siap Lepas Wajah Jokowi dari Logo!
-
Beri Sinyal Kuat Gabung ke Gerindra, Budi Arie: Saya Satu-satunya yang Diminta Presiden
-
Cuma Hadir di Kongres Projo Lewat Video, Budi Arie Ungkap Kondisi Jokowi: Sudah Pulih, tapi...
-
Dari Blitar, Megawati Inisiasi Gagasan 'KAA Plus', Bangun Blok Baru Negara Global Selatan
-
Berenang Jelang Magrib, Remaja 16 Tahun Sudah 4 Hari Hilang usai Loncat dari Jembatan Kali Mampang