Suara.com - Badan Pemenangan Nasional atau BPN Prabowo - Sandiaga mengeluarkan surat resmi untuk meluruskan adanya surat instruksi yang sebelumnya beredar meminta relawan untuk memasang spanduk atau baliho berisikan ucapan selamat kepada Capres - Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.
Meskipun menegaskan kalau surat itu bukan dikeluarkan BPN, namun BPN tetap menyampaikan rasa terima kasihnya kepada relawan yang sudah memasang spanduk atau baliho di daerah masing-masing.
Juru Bicara BPN Prabowo - Sandiaga, Dian Fatwa mengatakan, bahwa surat yang sempat beredar di aplikasi pesan Whatsapp dapat dipastikan bukan surat resmi. Dian pun sempat memberikan sebuah surat resmi yang dibuat BPN Prabowo - Sandiaga untuk klarifikasi.
"Kami informasikan bahwa surat instruksi tersebut adalah surat palsu dan tidak bersumber resmi dari BPN Prabowo Sandi," tulisnya.
Meskipun begitu, BPN Prabowo - Sandiaga tetap menyampaikan rasa terima kasihnya kepada relawan pendukung yang telah inisiatif memasang spanduk dan karangan bunga untuk mengucapkan selamat kepada Prabowo dan Sandiaga yang disebutnya menang di Pilpres 2019.
"Kami mengucapkan secara mandiri terima kasih kepada masyarakat dan relawan Prabowo Sandi yang telah berinisiatif membuat dan memasang spanduk dan karangan bunga ucapan selamat atas kemenangan Calon Presiden H. Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden H. Sandiaga Salahuddin Uno Periode 2019-2024," ujarnya.
Sebelumnya sebuah surat imbauan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto - Sandiaga Uno beredar di aplikasi pesan Whatsapp. Dalam surat itu berbunyi seruan kepada seluruh relawan untuk memasang spanduk atau baliho bertuliskan ucapan selamat kepada Capres - Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.
Dalam surat itu tertulis Badan Pemenangan Nasional pada kop surat lengkap dengan logo koalisi Indonesia Adil dan Makmur. Di bawah surat tersebut juga terdapat tanda tangan dari Ketua BPN Prabowo - Sandiaga, Djoko Santoso dan Sekretaris BPN Prabowo Sandiaga Hanafi Rais. Kemudian dalam surat itu tertulis "Intruksi Badan Pemenangan Prabowo Sandi".
Berikut isi surat imbauan yang sempat beredar tersebut:
Baca Juga: Demokrat Ingatkan Prabowo Tak Perlu Ikuti Saran Ijtimak Ulama III
'Intruksi Badan Pemenangan Prabowo Sandi
Kepada seluruh relawan Prabowo Sandi di intruksikan untuk memasang spanduk atau baliho ucapan selamat atas terpilihnya Prabowo Sandi sebagai Presiden dan wakil Presiden di setiap wilayah-wilayah kota atau desa di seluruh Indonesia.
Demikian Intruksi Ini Kami Sampaikan, Atas Perhatiannya Kami Ucapkan Banyak Terima Kasih'
Berita Terkait
-
Demokrat Ingatkan Prabowo Tak Perlu Ikuti Saran Ijtimak Ulama III
-
Politisi Demokrat: Data Situng Banyak Salah, IT KPU Sekelas Warnet
-
Ijtimak Ulama III Digelar Tim Prabowo, TKN: Umat Mana yang Mereka Wakili?
-
Muhammadiyah Nilai Situasi Nasional Usai Pemilu Sangat Kondusif
-
Beredar Surat Instruksi Pemasangan Baliho Ucapkan Selamat, BPN: Palsu
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang
-
Registrasi Akun SNPMB 2026 dan Jadwal Pelaksanaan SNBP Terbaru
-
Siapa Sebenarnya Pelapor Pandji? Polisi Usut Klaim Atas Nama NU-Muhammadiyah yang Dibantah Pusat
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta