Suara.com - Kasus pelecehan seksual di tempat wisata tengah viral di media sosial. Kejadian itu berlokasi tepatnya di pemandian air panas Guci, Desa Sigedong, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
Video pasca-insiden pun telah tersebar luas di Facebook, sejak diunggah pengguna akun Arull Asbsk Sokih pada Jumat (14/6/2019) siang.
Berdasarkan keterangan si pengunggah, peristiwa itu terjadi pada Kamis (13/6/2019) kemarin sekitar pukul 13.00 WIB.
Ia menyertakan keterangan bahwa pelecehan tersebut dilakukan oleh empat orang yang berasal desa setempat.
Disebutkan, pelaku menggunakan modus menyelam untuk melancarkan aksinya. Begitu berada di dalam air, pelaku lalu meremas dada dan bokong korban.
"Modus pelaku menyelam ke dalam air lalu mencari korban, setelah itu melakukan aksinya dengan meremas bagian dada dan bokong korban," ungkap Arull Asbsk Sokih di Facebook.
Aksinya saat itu pun ketahuan, sehingga kemudian terjadi keributan di kolam.
Arull Asbsk Sokih juga menuliskan, suami korban bahkan sempat terlibat adu jotos dengan pelaku lantaran tersulut emosi. Kini para pelaku dikabarkan telah ditangkap polisi.
Baca Juga: Jadi Korban Pelecehan Seksual di Masa Kecil, 5 Pria AS Akan Gugat Vatikan
"Dan kini pelaku sudah diamankan oleh polisi, walaupun sempat adu jotos dengan suami korban yang tersulut emosi," terangnya
Belum ada keterangan lebih lanjut dari pihak berwajib tentang kejadian ini.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Heboh Suami Robohkan Rumah karena Istri Selingkuh, Benarkah?
-
Kaget Beli Sepiring Udang Rp 250 Ribu, Wisatawan Pantai Jono Buang Makanan
-
Videonya Cekik Ayam Viral, Pria Ini Jadi Buron
-
Anies yang Jalan saat Mobil Parkir di Trotoar Jadi Bahan Debat Warganet
-
Tepergok Selingkuh, Pelaku Diarak Telanjang dan Didenda Rp 236 Juta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Genangan Surut, Jalan Daan Mogot Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
-
BMKG: Jabodetabek di Puncak Musim Hujan, Waspada Cuaca Ekstrem hingga Mei 2026
-
KPK: Pemeriksaan Gus Alex oleh Auditor BPK Fokus Hitung Kerugian Negara
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam
-
Gabung PSI, Rusdi Masse Dijuluki 'Jokowinya Sulsel' dan Siap Tempati Posisi Strategis DPP
-
Ray Rangkuti Kritik Standar Etika Pejabat: Jalur Pintas hingga DPR Jadi 'Dewan Perwakilan Partai'
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Tunggu Hal Ini Lengkap, Kaesang Bakal Umumkan Sosok 'Mr J' di Waktu yang Tepat