Suara.com - Lagi-lagi, seorang penumpang diminta turun dari pesawat karena dianggap berpakaian terlalu seksi oleh awak kabin.
Ya, wanita yang berprofesi sebagai dokter ini menceritakan kekecewaanya terhadap maskapai American Airlines lewat Twitter.
Dilansir Suara.com dari laman The Sun, Kamis (11/7/19) diketahui Dokter Latisha Rowe ini hendak pergi dari Jamaika menuju Miami bersama putranya.
Mendadak, seorang awak kabin American Airlines menyuruhnya untuk menutupi tubuhnya dengan selimut karena pakaiannya dinilai terlalu seksi.
"Ini pakaian yang saya kenakan ketika @AmericanAir meminta saya untuk menutupinya. Saat membela pakaianku, aku diancam tidak akan kembali ke pesawat kecuali aku membungkusnya dengan selimut," tulis Dokter Rowe.
Belum sampai di kursinya, lagi-lagi seorang pramugari bertanya kepadanya apakah Dokter Rowe punya jaket atau tidak.
Kepada Dokter Rowe, pramugari ini kembali menyuruh dirinya untuk mengenakan selimut jika ingin terbang.
"Aku baik-baik saja dengan pakaianku, seperti masalahnya apa?" ungkap Dokter Rowe kepada Business Insider.
Karena merasa dipermalukan, akhirnya Dokter Rowe setuju untuk menggunakan selimut untuk menutupi tubuhnya.
Baca Juga: 6 Aturan Tak Tertulis untuk Penumpang Pesawat, Nomor 5 Sering Dilanggar
Dalam sebuah pernyataan American Airlines akhirnya memberikan komentar terkait peristiwa tersebut.
"Kami prihatin dengan komentar Dokter Rowe, kami juga berusaha menghubungi tim kami di Bandara Kingston untuk mengumpulkan lebih banyak informasi tentang apa yang terjadi," ungkap American Airlines.
"Sayangnya, kami tidak dapat menghubungi Dokter Rowe atau meninggalkan pesan di nomor yang disediakan."
"Kami ingin meminta maaf secara pribadi kepada Dokter Rowe dan putranya atas pengalaman tidak mengenakan ini."
"Kami juga bangga bisa melayani semua penumpang dengan berbagai latar belakang dan komitmen untuk memberikan pengalaman perjalanan yang positif dan aman bagi semua orang yang terbang bersama kami," tutup pihak British Aitlines.
Berita Terkait
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Kemenhub Baru Bilang Bali Sepi, Penumpang Pesawat Turun 2 Persen di Nataru
-
Bali Katanya Sepi, Tapi Kemenhub Ungkap Jumlah Penumpang Naik
-
Video Viral Badan Pesawat di Jalan Soetta, Polisi Ungkap Fakta Sebenarnya
-
Lalu Lalang Penumpang Udara saat Nataru Diprediksi Lebih dari 10,5 Juta Orang
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini