Suara.com - Hari ini genap satu tahun Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tak memiliki wakil sejak ditinggal Sandiaga Uno yang maju Pemilihan Presiden 2019.
Anies baru menyadari sudah setahun dirinya memimpin DKI Jakarta saat ditanya kabar perkembangan wagub pengganti Sandiaga.
"Saya baru ngeh dua hari yang lalu, waktu acara Kadin, teman-teman bertanya 'Pak 2 hari lagi Anniversary jomblo' biasanya anniversary itu ketika berpasangan, ini anniv (anniversary) ketika jomblo, mudah-mudahan segera ada," ujar Anies di sela-sela Congress of Indonesian Diaspora (CID) 2019 atau Kongres Diaspora Indonesia ke 5, di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, Jakarta, Sabtu (10/8/2019).
Anies mengaku kangen sosok wagub yang mendampingi dirinya dalam mengurus Ibu Kota.
Karena itu, ia berharap segera mendapat Wagub baru agar bisa berbagi tugas dalam mengurus Jakarta.
"Karena saya ingin sekali sebenarnya tugas-tugas yang sekarang ada bisa dibagi, terutama pemerintah. Itu ada kegiatan dalam artian programnya ada juga kegiatan representasi dan ada juga kegiatan yang juga sifatnya seremonial, itu sifatnya menyita waktu. Nah kalau kita bisa bagi itu lebih ideal jadi mudah-mudahan secepatnya," kata dia.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu berharap DPRD DKI Jakarta segera mempercepat proses pemilihan wakil gubernur.
Pasalnya, kata dia, anggota DPRD baru akan dilantik pada 26 Agustus mendatang.
"Kita dorong kita berharapn DPRD tuntaskan karena begini kalau dewan bersidang pun tidak maka akan dicatat didalam sejarah jakarta bahwa dewan tidak melaksankan salah satu kewajibannya. Itukan kewajiban."
Baca Juga: Viral Formulir Puskesmas Akui Transgender, Ini Pengakuan Kadiskes Jogja
Tag
Berita Terkait
-
Anies Sebut Tumpahan Minyak Pertamina Buat Ikan di Keramba Nelayan Mati
-
Setahun Menjomblo, Anies Curhat: Badan Saya Harus Dibagi Dua
-
Bakal Jadikan Mobil Listrik Kendaraan Dinas, Anies Tunggu Harganya Murah
-
Anies Bakal Cabut Izin Pabrik yang Mencemari Lingkungan Lewat Cerobong Asap
-
Pendaftaran Rumah DP 0 Rupiah Gelombang 2 Dibuka, Anies: Animo Cukup Tinggi
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
MUI Tegaskan Domino Halal Selama Tanpa Unsur Perjudian
-
Korlantas Polri Gelar Operasi Zebra 2025 dari 17 November, Ini Tujuan Utamanya
-
Kahiyang Ayu Angkat Pesona Batik Sumut di Gebyar Kriya Nusantara dan Jogja ITTAF 2025
-
Gubernur Bobby Nasution Lepas Peserta GIXA North Sumatera 2025
-
Detik-detik Pencarian Korban Longsor Cilacap, BNPB Ingat Pesan Prabowo
-
Rosan Ungkap Pertemuan Raja Yordania Dengan Danantara, Ada Tawaran Tiga Proyek Investasi
-
Hasil Gelar Perkara Kasus Pelecehan Seksual di Internal Transjakarta, Terduga Pelaku Cuma Dimutasi?
-
Peluk Hangat Prabowo Lepas Kepulangan Raja Yordania dari Halim, Begini Momennya
-
Usai Ada Putusan MK, Prabowo Diminta Segera Tarik Polisi Aktif dari Jabatan Sipil
-
Gaungkan Jurnalisme Berkualitas, Forum Pemred Gelar Run For Good Journalism 2025 Besok