Suara.com - Dugaan adanya lima mobil ambulans milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta diamankan polisi karena membawa batu dan bensin memicu tanda tanya warganet, terutama di jejaring sosial Twitter.
Sebelumnya, melalui video di media sosial dan keterangan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, polisi diketahui mengamankan lima ambulans.
Kelima ambulans itu diciduk di sekitar Gedung DPR RI, Kamis (26/9/2019) dini hari, pascademonstrasi yang berujung kerusuhan. Diduga lima mobil ambulans itu membawa batu dan bensin.
Nah, video yang diunggah ke akun resmi Twitter milik TMC Polda Metro Jaya, @TMCPoldaMetro, pukul 02.16 WIB, mendadak dihapus.
"02:14 Polri amankan 5 kendaraan ambulans milik Pemprov DKI Jakarta yang digunakan untuk mengangkut batu dan bensin yang diduga untuk molotov di dekat Gardu Tol Pejompongan Jalan Gatot Subroto," tulis @TMCPoldaMetro di unggahan yang dihapus.
Meski begitu, video tersebut masih bisa diakses di akun Instagram TMC Polda Metro Jaya. Namun, sama seperti di Twitter, akun itu mengunggah dua video yang sama di Instagram.
Namun, beberapa kejanggalan diendus warganet. Salah satunya tidak terlihat batu dan bensin dalam video tersebut. Yang ada hanya orang yang berbicara bahwa ada batu dan bensin.
Kejanggalan ini dilontarkan oleh salah seorang warganet pengguna akun Twitter @vintenas.
"Dalam videonya tidak ada gambar batu atau bensin, hanya oknum bicara ada batu. Setelah RT 1047 kali Dan like 1146 kali DIHAPUS," cuit akun @vintenas pada pukul 08.00 WIB.
Baca Juga: Beredar, Curhat Petugas PMI soal Ambulans Dirusak dan Temannya Diinjak
Gara-gara kejanggalan tersebut, warganet pun menyerukan tagar #ManaBatunya menyusul raibnya video temuan ambulans dari Twitter.
Pun warganet mengendus kejanggalan lain. Pengguna akun @gatse8 mengunggah bukti bahwa pegiat media sosial Denny Siregar mengunggah video temuan ambulans lebih dulu ketimbang akun TMC Polda Metro Jaya.
"Aneh ya, ko bisa @Dennysiregar7 duluan yang nge-tweet daripada TMC CC @SuaraAnies," cuit akun @gatse8 pada pukul 08.16 WIB.
Dalam foto yang diunggah, terlihat TMC Polda Metro memposting video tersebut pada pukul 02.16 WIB dan mengabarkan kejadian pada pukul 02.14 WIB sebagaimana tertera di unggahannya.
Sementara, Denny Siregar mengunggah hal yang sama pada pukul 01.24 WIB, yakni 52 menit sebelumnya.
Sebelumnya, diketahui lima unit mobil ambulans diduga milik Pemprov DKI Jakarta diamankan polisi di sekitar Gedung DPR RI, Kamis (26/9/2019) dini hari. Diduga lima mobil ambulans tersebut membawa batu dan bensin.
Berita Terkait
-
Beredar, Curhat Petugas PMI soal Ambulans Dirusak dan Temannya Diinjak
-
Disebut Bawa Batu Anak STM, Begini Penampakan Ambulans Milik Pemprov DKI
-
Sudinkes Jakut Belum Pastikan Ambulans Pademangan Bawa Batu Anak STM
-
Ambulans Pemkot Jakut Dipakai Angkut Batu Anak STM, Wali Kota Bicara
-
Senggol Anak STM, Denny Siregar 'Dicari' di Twitter
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Lewat Aklamasi, Budi Arie Lanjut Pimpin Projo 2025-2030
-
Anak Menteri Keuangan Yudo Sadewa Kembali Viral, Kali Ini Diduga Sindir Gibran Lewat Postingan Satir
-
Investment Outlook 2025 Redefining Value: Investment Strategy in the Age of Innovation
-
Ini Cerita Aqsa Syauqi Peraih DPD Award 2025 Kategori Pembangunan Sosial & Kesehatan
-
Dihadang Sopir Angkot, Layanan Mikrotrans PulogadungKampung Rambutan Disetop Sementara
-
Amstrong sembiring: Jelang Akhir Tahun 2025 Negeri Ini Jadi Lautan Persoalan Hukum
-
Wacana Tarif Transjakarta Naik, DPRD Sebut Warga Jakarta Sudah Mampu Bayar Lebih dari Rp 3.500
-
Ritual Persembahan Berujung Petaka, 9 Umat Tewas Terinjak-injak di Kuil India
-
Gelar Pangeran Andrew Dicabut Gegara Pelecehan Seksual, Keluarga Giuffre Beri Respon Sinis
-
Pengamat: Jaksa Hanya Melaksanakan Penetapan Hakim di Kasus Nenny Karawang