Suara.com - Kebakaran hutan dan lahan atau karhutla di Kalimantan Tengah memakan korban jiwa. Seorang warga Kelurahan Palingkau Baru, Kecamatan Kapuas Murung, Kabupaten Kapuas bernama Jaini (33) ditemukan tewas di lokasi kebakaran lahan dengan kondisi luka bakar di sebagian tubuhnya.
Diketahui, jasad Jaini ditemukan pada Senin (21/10/2019) sekitar pukul 15.00 WIB.
"Ditemukan sesosok mayat laki-laki dengan posisi terlungkup di lokasi karhutla persawahan milik Abu Samah oleh istri korban. Terdapat luka bakar di bagian wajah dan tangan korban," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Panahatan Sinaga seperti dilansir Antara, Selasa (22/10/2019).
Kejadian ini baru diketahui saat istri korban ingin melihat lokasi sawahnya yang terbakar. Kemudian terlihat dari kejauhan, tepatnya di tengah-tengah sawah lokasi kebakaran lahan ada seseorang yang sedang tertelungkup. Setelah dilihat dari dekat, ternyata orang tersebut adalah suaminya.
"Melihat suaminya, istri korban Raihanah langsung berlari meminta bantuan kepada warga sekitar dan korban langsung dievakuasi warga untuk dibawa ke rumah singgah (rumah tunggu kesehatan) untuk dilakukan pemeriksaan dan hasil dari pemeriksaan tersebut, korban dinyatakan meninggal dunia dikarenakan luka bakar," ujar Panahatan.
Ia mengatakan, saat itu pihak keluarga menolak untuk dilakukan visum terhadap korban dan kemudian jenazah dibawa ke rumah duka. Kejadian ini masih dalam penyelidikan Polsek Kapuas Murung.
"Laporan awal diterima sekitar pukul 10.15 WIB, bahwa terjadi karhutla di Kelurahan Palingkau Baru, selanjutnya tim melakukan pemadaman di lokasi sampai dengan pukul 11.30 WIB. Kondisi api padam total dengan luasan terbakar sekitar 1,5 hektare," demikian Panahatan.
Tidak diketahui ternyata kejadian itu memakan korban jiwa. Belum diketahui persis kronologis kejadian dan penyebab sehingga korban tidak sempat menyelamatkan diri dari kobaran api di lokasi kebakaran lahan tersebut.
Sementara itu, dalam kejadian ini Polsek Kapuas Murung tetap melakukan visum terhadap korban untuk memastikan penyebab tewasnya korban Jaini. Jenazah korban pun, pada malam harinya langsung dilarikan ke RSUD dr Soemarno Sostroatmodjo Kuala Kapuas untuk divisum.
Baca Juga: Dirut PT Sumber Sawit Sejahtera jadi Tersangka Karhutla Riau
Berita Terkait
-
Kecepatan Angin Berubah, Bombing Water di Gunung Arjuno Terkendala
-
Khofifah Sebut Pemadaman Karhutla di Jatim Butuh Helikopter Water Bombing
-
BNPB Temukan 23 Titik Karhutla di Merauke Akibat Ulah Manusia
-
Dirut PT Sumber Sawit Sejahtera jadi Tersangka Karhutla Riau
-
Baru Sepekan Menjabat, Kapolda Riau Tahan Bos Perusahaan di Kasus Karhutla
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Literasi Halal Dinilai Masih Lemah, LPPOM Siapkan Pelajar Jadi Agen Perubahan
-
Jepang Studi Banding Program MBG di Indonesia
-
Kasus Korupsi LPEI Berkembang, Kejati DKI Tetapkan 4 Tersangka Baru dan Sita Aset Rp566 Miliar
-
Merasa Tak Dihargai, Anggota DPR Semprot Menteri KKP: Kami Seperti 'Kucing Kurap'
-
Korban Bencana Boleh Manfaatkan Kayu Hanyut, Kemenhut Juga Stop Penebangan Hutan
-
Politisi PDIP Ingatkan Prabowo: Jangan Buru-buru Bangun IKN, Siapkan Dulu Ekosistemnya
-
Bukan Sekadar Banjir: Auriga Desak KLHK dan KPK Usut Dugaan Korupsi di Balik Perusakan Lahan PT TPL
-
BNI Bersihkan Masjid Darul Aman Pascabanjir di Agam
-
Kritik Tajam ke Prabowo Soal IKN: Politisi PDIP Minta Stop Pembangunan Baru, Fokus Ini!
-
Mahfud MD Sebut Jaksa Tidak Fair dalam Kasus Nadiem Makarim, Ini Alasannya