Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut mengenang tokoh properti nasional yang juga pendiri Ciputra Group, Ciputra. Ia menganggap jasa Ciputra masih bisa dirasakan di Jakarta sampai sekarang.
Hal itu diungkap Anies saat melayat Ciputra yang tengah disemayamkan di Artprenur Ciputra World 1, Kuningan, Jakarta Selatan.
Menurut Anies, Ciputra adalah tokoh yang sudah melakukan banyak pembanguan di Jakarta sejak dulu.
Ia menyebutkan salah satu peninggalan Ciputra yang paling berpengaruh adalah Taman Impian Jaya Ancol.
Bahkan, saat itu Ancol dibangun pada tahun 1966 pada masa Gubernur Soemarno Sosroatmodjo.
"Peninggalan beliau dari mulai Ancol, Senen, urban regenariton atau peremajaan kota yang beliau lakukan tahun 60-an itu sampai sekarang kita rasakan," ujar Anies di lokasi, Kamis (28/11/2019).
Selain itu, Anies mengaku sudah beberapa kali berdiskusi dengan Ciputra soal penataan kota sebelum menjadi bagian Pemerintahan.
Ia menilai Ciputra adalah sosok yang cerdas bukan hanya karena ilmu lintas negara, tapi juga pengalamannya tinggi.
"Beliau ilmunya dikombinasikan. Ilmu pengetahuan teknisnya ada, entrepreneurship-nya juga ada, kemampuan disiplin manajemennya juga tinggi," jelasnya.
Baca Juga: Ciputra Meninggal, Dunia Bulutangkis Indonesia Berduka
Karena itu, ia merasa kehilangan sosok Ciputra yang dianggapnya menyumbangkan banyak jasa. Ia puas mendoakan agar Ciputra mendapatkan tempat yang baik setelah wafat.
"Jadi kita merasa kehilangan dan kita percaya bahwa Tuhan Yang Maha Kuasa akan memberikan tempat yang sebaik-baiknya untuk beliau," pungkas Anies.
Pengusaha dan konglomerat Indonesia Ciputra meninggal dunia pada usia 88 tahun di Singapura.
Ciputra atau Tjie Tjin Hoan merupakan konglomerat di sektor properti di Indonesia.
Lewat Ciputra Group, pria kelahiran Parigi, Sulawesi Tengah ini telah banyak membangun hotel hingga perumahan untuk masyarakat Indonesia.
Berita Terkait
-
Anggaran Rumah DP 0 Rupiah Dipotong Jadi Rp 500 M, Anies Tunggu Final RAPBD
-
Jenazah Pengusaha Ciputra
-
Top 5 Olahraga: Soal Makanan Halal di SEA Games, Dunia Bulutangkis Berduka
-
Menteri Tito Sindir Anies, PDIP: Jakarta Masih Banyak Kampung Kumuh
-
5 Berita Olahraga Pilihan: Dikukuhkan Menpora, Tim Indonesia Dilepas Jokowi
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Keponakan Prabowo Siap Masuk Kabinet? Ini 3 Pos Menteri yang Paling Mungkin Diisi Budisatrio
-
Satgas PKH Siap Hadapi Gugatan Korporasi Usai Pencabutan Izin Usaha di Sumatera
-
28 Perusahaan di Aceh, Sumut, dan Sumbar Dicabut Izin Usahanya oleh Satgas PKH, Apa Alasannya?
-
Mendagri Fokuskan Pengendalian Komoditas Pangan untuk Jaga Inflasi
-
MAKI Desak KPK Naikkan Status Dugaan Rekening Gendut Istri Pejabat Kemenag Agar Bisa Diblokir
-
Pelanggaran Disiplin ASN, Kementan: Penanganan Indah Megahwati Mengacu pada Peraturan yang Berlaku
-
Sesar Opak Picu Gempa M 4,5 di Bantul, BMKG Catat Puluhan Gempa Susulan
-
Sidang Paripurna, DPR Sepakat Polri Berada di Bawah Presiden
-
Sosok Arief 'Anak Kali' yang Menaruh Asa di Ciliwung Lewat Konten Ikan Sapu-Sapu
-
Ahok Respons Kasus Kerry Riza: Tidak Ada Oplosan, Tuduhan Korupsi Rp285 T Itungan Dari Mana?