Suara.com - Pendakwah Kiai Haji Abdullah Gymnastiar atau yang karib disapa Aa Gym memuji Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.
Mulanya, Erick Thohir menanggapi pernyataan pembawa acara Indonesia Lawyers Club (ILC) TV One Karni Ilyas terkait masa depan sejumlah perusahan BUMN yang belakangan kena sorotan karena praktik dugaan korupsi.
"Kadang-kadang akhirnya (penyebab praktik korupsi adalah) manusianya, maka hal paling dasar yang harus diperhatikan salah satunya akhlak. Karena apapun yang kita lakukan dengan sistem apa pun kalau akhlaknya tidak bagus, ya percuma saja," tutur Erick Thohir seperti dikutip Suara.com dalam diskusi ILC TV One yang ditayangkan Selasa (10/2/2020).
Hal ini memantik perhatian dari Aa Gym. Dia mengaku sangat bahagia mendengar penuturan Erick Thohir soal akhlak. Dia mengaku sangat bersyukur dan tersengar mendengar satu kata tersebut: akhlak.
"Alhamdulillah hari ini saya sangat tersengat, sangat berbahagia, dan sangat bersyukur mendengar satu patah kata kunci dari Pak Erick yaitu masalah akhlak," kata Aa Gym.
Pendakwah asal Bandung, Jawa Barat, tersebut menganalogikan sebuah botol yang diisi air sebagai contoh perumpamaan dari akhlak manusia.
"Ini botol (berisi air putih) harganya Rp 5.000. Kalau isinya diganti dengan jus, berapa? Rp 15.000. Lalu (isinya) diganti dengan madu, jadi Rp 100 ribu. Diganti dengan comberan, nggak ada harganya," ujar Aa Gym.
Aa Gym mengimbuhkan, "Jadi pangkat, gelar, jabatan, popularitas, dan segala aksesori itu, hanya casing. Kalau isinya jelek, cukup kejedot tiang atau apapun bisa jadi masalah."
Menurut Aa Gym, jika seseorang sibuk dengan pangkat, jabatan, harta atau popularitas tapi tidak memperbaiki isinya, "sehebat apapun aturan, sekaya apapun sumber daya alam, tipis bagi bangsa kita untuk maju."
Baca Juga: Aa Gym: Orang Paling Beruntung adalah Gubernur DKI Jakarta Sekarang
"Sepakat?" tanya Aa Gym disambut tepuk tangan orang yang hadir dalam diskusi tersebut.
Berita Terkait
-
4 Bulan Jadi Anak Buah Jokowi, Erick Thohir: Presiden Gila Kerja
-
Nasabah Jiwasraya Tak Terima Pencairan Uang Dilakukan dengan Cara Cicil
-
Lambat Berubah, Erick Thohir Lebih Pilih Telkom Tak Ada
-
Wamen BUMN Akui Pernah Minta Pertamina Pikir-pikir Bangun Kilang Minyak
-
Erick Thohir Pastikan Penerbangan Singapura - Labuan Bajo Tinggal Mimpi
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Rapat Harian PBNU Putuskan Rotasi Besar, Gus Ipul Dicopot dari Jabatan Sekjen!
-
Bocoran Baleg DPR: Kenapa RUU Danantara dan RUU Kejaksaan Dihapus dari Prolegnas 2026?
-
Bupati Mojokerto Ajak Karang Taruna dan Sentra Komunikasi Sosialisasi Ketentuan Cukai Ilegal
-
Dana Rp90 Miliar Raib di Akun Sekuritas, Korban Laporkan Mirae Asset ke Bareskrim
-
Jerat Impor Tembakau: Saat Petani Lokal Merugi dan Rokok Murah Mengancam Remaja
-
Banjir Kepung Sumatera: Puan Minta Pemerintah Gercep Evakuasi, Perintahkan Anggota DPR Turun
-
Bencana Ekologis Mengepung Indonesia, Wakil Ketua MPR Desak Pemerintah Percepat Aksi Iklim
-
Tegaskan Belum Hentikan Kasus Arya Daru, Polisi Buru 'Dalang' Medsos dan Dalami Sidik Jari Misterius
-
Fisik Mulai Pulih, Psikis Belum Stabil: Pemeriksaan F Pelaku Ledakan SMAN 72 Masih Tertunda
-
Babak Baru Kasus Alvaro Kiano: Polisi Dalami Keterlibatan Pihak Lain, Siapa Komplotan Alex?