Suara.com - Dr Tirta dirawat dengan status Pasien Dalam Pengawasan (PDP) virus corona (COVID-19). Melalui akun Instagram resminya @dr.tirta, dia melakukan livestreaming menceritakan kronologinya hingga dirawat.
"Saya diinfus, diisolasi di rumah sakit kartika. Saya mutusin ke rumah sakit buat jaga-jaga karena punya backgound bronchitis kronis. Kondisi pertama kali demam, lemas, batuk lumayan parah," ujar dr Tirta Sabtu (28/3/2020) malam.
Dirinya memutuskan ke rumah sakit demi keamanan lingkungan sekitar dan mengaku masuk ke rumah sakit dalam kondisi yang terbilang ringan.
"Karena ada bronchitis kronis saya mengurung diri saya sebagai tindakan preventif untuk mencegah penularan infeksi," katanya.
Dia menjelaskan bahwa awalnya dirinya baik-baik dan dr Tirta meminta setiap masyarakat untuk lebih jeli tehadap kesehatan dirinya sendiri.
"Seperti saya, walau day 1 demi melindungi sekitar saya, saya dokter dan sekarang saya jadi pasien. Jumat saya masih mengunjungi wisma atlet yang masuk zona merah dan pulang seperti ini. Pulang dari sana day 1 saya demam, sekarang sudah turun, makan juga enak," beber dr Tirta.
Dia mengakui, meski terbilang dini, dr Tirta langsung mengisolasi dirinya di rumah. Tetapi karena dia berfikir bisa menimbulkan kekhawatiran lingkungan sekita, dr Tirta pun memutuskan ke rumah sakit.
"Dari pada aneh-aneh dan merugikan orang sekitar, saya memutuskan langsung ke rumah sakit. Cari aman," ucapnya.
Dr Tirta pun menceritakan bahwa dirinya baru Sabtu kemarin batuk dan batuknya langsung parah.
Baca Juga: JK Tulis Puisi Soal Corona: Indonesia Harus Bersatu
"Yang aneh ada typus juga. Semua penyakit jadi satu," ucapnya diiringi gelak tawa.
Saat baru masuk rumah sakit, suhu tubuh dr Tirta pun cenderung normal.
"Masih PDP, semua pengecekan hasilnya negatif, suhu 36,7. Semua normal, tetapi di paru ada bronchitis kronis. Dugaannya bronchitis yang parah kalau nggak corona ya bronchitis," bebernya.
Rencananya di hari keempatnya dirawat, dr Tirta akan kembali menjalani swap test.
"Kalau diswap test hari keempat normal, bisa pergi-pergi lagi," ucapnya bersemangat.
Meskipun dalam kondisi yang disuntik infus, dr Tirta tidak gentar memberikan imbauan untuk memerangi corona.
Berita Terkait
-
Dokter Tirta Dirawat di Rumah Sakit Berstatus PDP Virus Corona
-
Kecam Orang Tak Takut Corona, Dokter Tirta: Ayo Jadi Relawan Ikut ke UGD
-
Cegah Infeksi Covid-19 Meluas, dr. Tirta Sarankan Karantina Wilayah
-
Aksi Heroik Dokter Tirta usai Dapat Laporan Puskesmas Darurat Masker
-
Kena TBC dari Kecil, Ini Alasan dr. Tirta Mati-matian Jadi Relawan Covid-19
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting