Suara.com - Media sosial diramaikan dengan beredarnya video tenaga kesehatan rayakan Hari Kebangkitan Nasional. Dengan mengenakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap, para tenaga medis berkumpul tanpa physical distancing.
Momen tersebut diunggah oleh akun Instagram @cetul22. Dalam video tersebut tampak sejumlah tenaga medis dengan APD dan face shield berkumpul di sebuah aula sambil bersorak-sorai tanpa memperhatikan physical distancing.
"Semangat, semangat. Merah putih hari kebangkitan nasional. Indonesia bangkit," teriak pria perekam video seperti dikutip Suara.com, Kamis (21/5/2020).
Si perekam video mengatakan, para tenaga medis saat ini fokus membantu menangani pasien virus corona. Mereka tak lagi memikirkan pergi ke mal, pasar hingga tak merayakan lebaran.
Semua pengorbanan itu mereka lakukan demi merawat warga Indonesia yang terinfeksi virus corona.
"Mereka nggak mikirin pergi ke mal, nggak miirin pergi ke pasar, yang penting buat ibu pertiwi. Ibu pertiwi memanggil. Nggak mikirin lebaran," ungkap si perekam video.
Menurut keterangan si perekam video, momen tersebut terjadi di Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat. Lokasi tersebut telah ditunjuk oleh pemrintah untuk menjadi RS Darurat karantina pasien Covid-19.
Video tersebut sontak menjadi sorotan publik. Sebab, para tenaga medis tidak mengatur jarak aman dan berkumpul dalam jumlah orang yang banyak pada suatu tempat.
Hingga berita ini disusun, Suara.com masih mencoba mengkonfirmasi mengenai video viral tersebut.
Baca Juga: Minta Anies Setop PSBB, DPRD DKI: Masalah Perut dan Kesehatan sama Penting
Berita Terkait
-
Di Tempat Lain Warga Rebutan Bantuan, Nenek 80 Tahun Ini Malah Balikin BLT
-
306.682 Kendaraan Sudah Keluar Jakarta Periode 17-20 Mei
-
Akibat Pandemi Covid-19, Wuhan Larang Perdagangan dan Konsumsi Hewan Liar
-
Infeksi Virus Corona Covid-19 Kedua Tak Bersifat Menular, Ini Kata Peneliti
-
LIVE STREAMING: Update Covid-19 Kamis, 21 Mei 2020
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
YLBHI Nilai RUU Penanggulangan Disinformasi Ancaman Serius Demokrasi dan Kebebasan Berekspresi
-
Iran Hubungi China, Bahas Ancaman Militer AS Pasca Manuver USS Abraham Lincoln
-
Haru Pengukuhan Guru Besar Zainal Arifin Mochtar, Tangis Pecah Kenang Janji pada Sang Ayah
-
Saksi Bantah Acara Golf di Thailand Bicarakan Penyewaan Penyewaan Kapal
-
KPAI Soroti Lemahnya Pemenuhan Hak Sipil Anak, Akta Kelahiran Masih Minim di Daerah Tertinggal
-
Prabowo Gelar Rapat Tertutup, Bahas Tambang Mineral Kritis Hingga Mobnas
-
Air Mata dan Pelukan Ibu Warnai Momen Kebebasan Laras Faizati di Rutan Pondok Bambu
-
AS Dilaporkan Siapkan Serangan Kilat ke Iran, Sikap Trump Tentukan Perang Dunia?
-
Dituding Rugikan Negara Rp2,9 Triliun, Kerry Riza: Itu Adalah Pembayaran atas Tagihan Saya
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas