Suara.com - Masyarakat Jakarta bakal menyudahi rasa rindunya untuk berbelanja atau sekedar nongkrong di pusat perbelanjaan atau mal. Mulai Senin (15/6/2020) besok, seluruh mal di Jakarta akan dibuka kembali setelah sekian lama ditutup akibat pandemi corona.
Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja (APPBI) DKI Jakarta, Ellen Hidayat mengatakan, para pengelola telah siap untuk membuka mal untuk masyarakat. Menurutnya, persiapan itu sesuai dengan protokol kesehatan yang dibuat pemerintah.
"Sebagian mal memang menyempurnakan peralatan dengan touchless (tanpa sentuhan). Tujuannya untuk meningkatkan terhindarnya bersentuhan dan juga agar pengunjung lebih yakin dan berani ke mal," ujar Ellen saat dihubungi Suara.com, Minggu (14/6/2020).
Menurut dia, dalam pembukaan mal ini, tak semua layanan di mal bisa dinikmati oleh pengunjung. Hal ini untuk mencegah penyebaran covid-19.
"Yang belum bisa buka di antaranya, cinema atau bioskop, fitness, mainan anak, massage, karaoke, perawatan tubuh dan wajah. Sedangkan, salon boleh buka hanya untuk sebatas potong rambut," ujar Ellen menjelaskan.
Sementara itu, Ketua Hippindo Budihardjo Iduansjah mengatakan, para pemilik toko di mal juga telah menyediakan peralatan untuk pegawainya, seperti pelindung wajah atau faceshield, masker hingga sarung tangan.
"Kami juga lakukan pelatihan untuk karyawan, seperti SOP buka toko, tutup toko. Dengan penekanan kebersihan
SOP konsumen masuk. Sop kasir dan lain-lain," kata Budi.
Menurut Budi, secara umum toko-toko yang ada di mal telah siap untuk melayani warga DKI Jakarta yang ingin berkunjung ke mal.
Untuk diketahui, surat edaran dari Menkes dan dari Mendag serta terbitnya Pergub Nomor 51/2020 dan juga keputusan Gubernur Nomor 563/2020, di mana Pusat Belanja dijadwalkan mulai re-opening pada tanggal 15 Juni 2020.
Baca Juga: 20 Kegiatan Paling Rentan Tularkan Corona, dari Nonton Konser hingga ke Mal
Tag
Berita Terkait
-
Awasi Pengunjung Mal Lewat QR Code, Anies: Melebihi Batas Bisa Ditutup
-
Mal Buka 15 Juni, Gubernur Anies Masih Larang Bioskop Hingga Fitness Dibuka
-
Senin Besok Mal di Jakarta Dibuka, Anies: Sudah Pada Kangen Ya?
-
Pelarangan Mudik Lebaran 2020 Berakhir, Pemudik Sudah Boleh Kembali?
-
PSBB Belum Tentu Berakhir 4 Juni, Gubernur Anies: Mal Buka 5 Juni itu Fiksi
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
Terkini
-
Ledakan Dahsyat Hancurkan Gedung Nucleus Farma di Tangsel, Sejumlah Bangunan Terdampak
-
Istana Bantah Kabar Sebut Listyo Sigit Setor Nama Komite Reformasi Polri ke Presiden Prabowo
-
Jejak Rekonsiliasi, Momen PPAD Ziarah ke Makam Pahlawan Timor Leste
-
Dirut PT WKM Tegaskan PT Position Nyolong Nikel di Lahan IUP Miliknya
-
Dirut PT WKM Ungkap Ada Barang Bukti Pelanggaran PT Position yang Dihilangkan
-
NasDem Sentil Projo Soal Isu Jokowi-Prabowo Renggang: Itu Nggak Relevan
-
Seskab Teddy Indra Wijaya dan Mensesneg Prasetyo Hadi Hadiri Rapat Strategis di DPR, Bahas Apa?
-
Cetak Generasi Emas Berwawasan Global, Sekolah Garuda Siap Terapkan Kurikulum Internasional
-
Prabowo Video Call dengan Patrick Kluivert Jelang Timnas Lawan Arab Saudi: Give Us Good News
-
Pelamar Rekrutmen PLN Group 2025 Tembus 200 Ribu: Bukti Antusiasme Tinggi