Suara.com - Anggota Ombudsman RI Alvin Lie mengungkap banyaknya keluhan masyarakat yang diterima terkait Surat Izin Keluar-Masuk (SIKM) yang menjadi syarat di DKI Jakarta. Alvin meminta Pemprov DKI untuk mengevaluasi terkait mekanisme pembuatan SIKM tersebut.
Alvin mengatakan keluhan itu bukan hanya datang dari masyarakat pada umumnya, namun juga disampaikan oleh pegawai pemerintah eselon I, hingga anggota DPR yang hendak melakukan perjalanan non dinas. Mayoritas keluhan itu berkaitan dengan dengan sulitnya mendapatkan SIKM.
"Lewat telpon tidak bisa, sampai sekelas mereka kesulitan," kata Alvin dalam diskusi yang disiarkan langsung melalui akun YouTube Ombudsman RI, Rabu (1/7/2020).
Alvin mengemukakan, permasalahan yang timbul sejak awal itu ialah soal masalah server. Meskipun sudah koordinasi dengan pihak berwenang, tapi belum juga bisa teratasi.
"Sudah saatnya pemerintah daerah evaluasi SIKM ini perlu," ujarnya.
Alvin cenderung khawatir kalau pelayanan pembuatan SIKM tidak kunjung memberikan kepastian, malah akan menghambat masyarakat yang harus melakukan perjalanannya. Dari proses yang terhambat itu, dikhawatirkannya lagi malah memancing munculnya orang yang menawarkan jasa pembuatan SIKM.
"Ini tolong dicermati kalau ini sudah jadi lahan komersial, sistem SIKM ini," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Penumpang Pesawat Satu Kali Tes Corona, ORI: Pemerintah Harus Transparan
-
Gara-gara PPDB Syarat Usia, Emak-emak Laporkan Kadisdik DKI ke Ombudsman
-
397 Komisaris di BUMN Rangkap Jabatan, Ombudsman: Dapat Gaji Dobel
-
Ombudsman Temukan 397 Komisaris di BUMN Masih Rangkap Jabatan
-
Anies Terbitkan Aplikasi CLM untuk Keluar Masuk Jakarta
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Mendagri Minta Bantuan 15 Ribu TNI-Polri Bersihkan Lumpur Sumatra
-
OTT Pegawai Pajak, DJP Siap Beri Sanksi jika Terbukti Korupsi
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis