Suara.com - Media sosial diramaikan dengan curhatan seorang wanita yang batal ditilang oleh Polisi Lalu Lintas (Polantas) gegara foto pria berseragam polisi di HP wanita itu.
Padahal, foto pria berseragam polisi yang dipasang di penutup HP wanita itu adalah foto hasil editan alah satu personel boyband Korea Selatan BTS, yakni Jeon Jungkook.
Kisah tersebut dibagikan melalui akun Twitter @subtanyarl.
Akun tersebut mengunggah foto tangkapan layar percakapan WhatsApp seorang wanita yang menceritakan kisah ia batal di tilang.
Dalam foto tersebut, si wanita bercerita ia diberhentikan oleh salah seorang Polantas.
Meski sudah menunjukkan SIM dan STNK, wanita itu tetap akan dilakukan penilangan.
Tak lama kemudian, si wanita berinisiatif untuk menghubungi ayahnya menggunakan HP miliknya.
"Tadi aku ditilang polisi, aku keluarin HP maksudnya mau ngabarin ayahku," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Kamis (17/9/2020).
Saat HP tersebut baru ditempel ke telinganya, si polisi langsung meminta wanita itu melanjutkan perjalanannya.
Baca Juga: Viral Kecelakaan Dua Pengendara Motor, Publik Tuding Pengemudi Melamun
Si polisi juga memberikan SIM dan STNK yang sebelumnya telah diperiksa olehnya.
"Tahu-tahu pak polisinya bilang 'Eh mbaknya sudah lanjut jalan saja'. Padahal SIM dan STNK sudah ditangan pak polisi terus dikembalikan lagi ke gue," ungkapnya.
Wanita itu merasa kebingungan dengan tingkah si polisi. Ia menanyakan alasan polisi membebaskannya, namun polisi itu tak memberikan jawaban.
"Gue tanya 'Lho kenapa pak?', terus pak polisinya jawab 'Enggak apa-apa mbak, lanjut saja jalannya' sambil melihat HP gue ini," imbuhnya.
Si wanita itu baru menyadari polisi tersebut terus memandangi foto di balik layar HP miliknya. Dari kejauhan terlihat foto tersebut menampilkan seorang pria dengan pakaian seragam kepolisian.
Namun jika diperjelas, ternyata sosok pria berseragam Polisi tersebut adalah personel boyband BTS, Jeon Jungkook.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
'Mereka Ada Sebelum Negara Ini Ada,' Pembelaan Antropolg untuk 11 Warga Maba Sangaji di Persidangan
-
Terungkap! 'Orang Baik' yang Selamatkan PPP dari Perpecahan: Ini Peran Pentingnya
-
Dana Transfer Dipangkas Rp 15 Triliun, APBD DKI 2026 Anjlok dan Gubernur Perintahkan Efisiensi Total
-
Kelurahan Kapuk Dipecah Jadi 3: Lurah Klaim Warga Menanti Sejak Lama, Semua RW dan RT Setuju
-
Antonius Kosasih Divonis 10 Tahun Bui di Kasus Korupsi PT Taspen, Hukuman Uang Pengganti Fantastis!
-
Kapuk Over Populasi, Lurah Sebut Petugas Sampai Kerja di Akhir Pekan Urus Kependudukan
-
Ada dari Bekasi dan Semarang, Tim DVI Identifikasi 7 Jasad Korban Ponpes Al Khoziny, Ini Daftarnya
-
Jokowi Absen di HUT TNI karena Tak Boleh Kena Panas, Kondisi Kesehatannya Jadi Gunjingan
-
Geger Sidang Ijazah Gibran: Tuntutan Rp125 T Bisa Dihapus, Syarat Minta Maaf dan Mundur dari Wapres
-
PHRI: Okupansi Hotel Merosot, Terhentinya Proyek IKN Buat Kaltim Paling Terdampak